GrdOto.com - Dari belasan orang, ada anggota TNI AD bernama Letkol Inf Sutrisno ikut jadi korban tragedi KM 92 tol Cipularang, (11/11/24).
Ia baru tahu mobil dinas TNI yang ditumpanginya sempat terbang dan menginjak kendaraan lain saat sudah di rumah sakit.
"Saya baru tahu saat lihat di TV, mobil yang paling atas tumpukan kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun tersebut adalah mobil dinas TNI AD yang saya tumpangi," ujarnya, (11/11/24), dikutip dari TribunJabar.id.
Sutrisno mengatakan, saat mengalami insiden itu, sekitar pukul 14.00 WIB, dirinya bersama dua rekannya sedang dalam perjalanan ke Jakarta usai berkegiatan di Pusat Pendidikan Hukum (Pusdikkum) Direktorat Hukum Angkatan Darat (Ditkumad), Bandung.
Tiba-tiba, mobil yang ditumpangi Sutrisno ditabrak dari belakang oleh truk. Benturan terasa kencang dan terjadi begitu cepat.
"Setelah merasakan benturan dari belakang, hampir tak sadarkan diri dan merasa saya ada yang menggotong keluar mobil kemudian dibawa ke ambulans," ucapnya.
Sewaktu di ambulans, Sutrisno tak mengingat apa-apa. Dia baru sadar ketika berada di rumah sakit.
Baca Juga: Kondisi Korban Tewas Tragedi Tol Cipularang Bikin Kaget Kakaknya, Temukan Ini di Punggung
Ia dan dua rekannya bersyukur selamat dari kecelakaan di Km 92 Tol Cipularang.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR