GridOto.com - Ingin ruang penyimpanan mobil bekas Toyota Raize kalian jadi lebih efisien.
Ya, biar penempatan barang di Raize lebih efisien kalian bisa pasang aksesori seperti partisi kabin.
Bengkel spesialis aksesori Otoproject ini menyediakan partisi sebagai ruang penyimpanan tambahan di Toyota Raize.
Ruang penyimpanan tambahan ini disebut dengan Rear Trunk Organizer Box.
"Partisi ini memanfaatkan ruang kosong yang berada di tempat ban serep," ujar Martin, owner dari Otoproject.
Martin ini adalah owner dari Otoproject yang ada di Cengkareng, Jakarta Barat.
"Supaya tidak sia-sia dibuat partisi untuk bisa disimpan barang," terusnya.
Bahan partisi ini dibuat dari material plastik ABS molding dengan sekat yang dibentuk kotak-kotak.
Cukup untuk menyimpan barang seperti tool kit tambahan, segitiga darurat, hingga sepatu atau pakaian yang bisa ditata rapi.
Selain itu, partisi ini juga mempercantik tampilan ruang penyimpanan ban serep.
Standarnya, saat lantai bagasi dibuka akan langsung terlihat ban serep, kurang enak dilihat.
"Jadi partisi ini menutup ban serep supaya tidak terlihat langsung, tapi juga bisa tertutup lantai bagasi jadi OEM look," sambungnya.
Partisi ini dibanderol dengan harga Rp 1 jutaan dengan pemasangan plug and play.
Eits, mobil bekas Daihatsu Rocky juga bisa dipasang partisi ini lho.
Baca Juga: Inilah Sebabnya Kenapa Rem Mobil Sering Lengket di Musim Hujan
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR