Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Versi Baru Sudah Meluncur, Harga Motor Bekas Honda Scoopy Generasi Ke-4 Kian Menggoda

Naufal Shafly - Selasa, 5 November 2024 | 16:56 WIB
Honda Scoopy generasi keempat
AHM
Honda Scoopy generasi keempat

GridOto.com - PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan Honda Scoopy terbaru di Tanah Air, Selasa (5/11/2024).

Generasi keenam Honda Scoopy ini dibanderol mulai Rp 22,525 juta on-the-road (OTR) DKI Jakarta untuk tipe Energetic Silver, Energetic Red, Fashion Blue, dan Fashion Brown.

Sedangkan, varian Stylish dan Prestige yang sudah mendapatkan smart key dibanderol Rp 23,33 juta OTR DKI Jakarta.

Nah buat sobat yang ingin beli Honda Scoopy baru tapi budgetnya belum memadai, kalian bisa lirik unit bekasnya.

Pada artikel kali ini, tim GridOto.com akan membahas harga unit bekas Honda Scoopy generasi keempat yang dipasarkan di Tanah Air pada 2017-2020.

Secara spesifikasi, Honda Scoopy generasi keempat dibekali dengan mesin 110 cc berteknologi eSP.

Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 8,9 dk/7.500 rpm dan torsi puncak 9,4 Nm/6.000 rpm.

Untuk fiturnya, motor berdesain retro modern ini sudah dilengkapi dengan teknologi Idling Stop System (ISS) dan ACG starter.

Bukan cuma itu, pesaing Yamaha Fino 125 juga sudah mengusung anti-theft alarm, dan answer back system.

Baca Juga: Segini Beda Harga Scoopy Baru yang Pakai Kunci Keyless dan Tidak

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lagi Cari MPV Irit? Konsumsi BBM Grand New Toyota Avanza 1.3 2015 Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa