Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ternyata Ini Beberapa Penyebab Roller CVT Motor Matic Jadi Peang

Ryan Fasha - Kamis, 31 Oktober 2024 | 12:00 WIB
Kekurangan silang bobot roller CVT motor matic
Rangga/OtomotifNet
Kekurangan silang bobot roller CVT motor matic

GridOto.com - Roller pada CVT motor matic paling umum dipakai berbentuk bulat.

Roller ini harus tetap berbentuk bulat untuk performa motor lebih baik.

Roller CVT motor matic yang kiita ketahui memiliki ukuran berat yang berbeda-beda.

Roller yang enggak bulat lagi alias sudah peang umumnya dikarenakan umur pakai.

Roller yang memang sudah sudah peang dikarenakan juga motor jarang diservis.

Tips servis CVT motor matic, berikut cara gampang kerok jalur rumah roller
Isal/GridOto.com
Tips servis CVT motor matic, berikut cara gampang kerok jalur rumah roller

Baca Juga: Untung Rugi Roller Motor Matic Dibikin Lebih Enteng dari Standar

"Jarang servis CVT motor matic malah nantinya debu banyak menempel di area rumah roller dan terjadi keausan lebih cepat," ucap Rully Manarullah owner bengkel spesialis Vespa R-Auto Works (RAW) di Pondok Kopi, Jakarta Timur

"Bisa juga dari adanya modifikasi bagian rumah roller," tegasnya.

Modifikasi ini membuat roller akan lebih cepat aus sehingga  bentuknya jadi peang.

Roller peang yang jika dibiarkan maka berakibat jalan motor tidak akan enak.

Selain itu bisa juga muncul gredeg yang pastinya cukup mengganggu.

Roller motor matic
Roller motor matic

Baca Juga: Tanda-tanda Kalau Kampas Rem Belakang Honda BeAT Mulai Habis

Nah, jika mengetahui roller sudah mulai peang makanya segera ganti dengan yang baru.

"Rata-tata umur pakai roller motor matic ini bisa bertahan sampai 20.000 kilometer," bebernya.

Dipasaran sudah banyak dijual roller asli ataupun aftermarket.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cek Oli Lewat Dipstick Wajib Saat Mesin Masih Dingin, Ini Alasannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa