Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2024

Jadi Rival Kia Tasman, Mazda BT-50 Kini Tampil Makin Ganteng!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 29 Oktober 2024 | 20:30 WIB
Mazda BT-50 terbaru meluncur dengan tampilan baru.
Mazda Australia
Mazda BT-50 terbaru meluncur dengan tampilan baru.

GridOto.com - Persiapan melawan Kia Tasman di Australia, Mazda BT-50 saudara Isuzu D-MAX jadi makin ganteng lho.

Yup sebelum Kia Tasman meluncur, Mazda memberikan mobil baru Mazda BT-50 spek Australia beberapa penyempurnaan termasuk dari tampilan (17/10).

Penyempurnaan Mazda BT-50 tersebut tentunya tidak hanya meliputi tampilan tetapi juga dari fiturnya.

Mazda berencana untuk mengumumkan harga dan spesifikasi lengkap Mazda BT-50 terbaru pada kuartal pertama 2025.

"Membentuk bagian integral lini produk Mazda di Australia, BT-50 telah menjadi mobil yang versatil dan siap untuk apapun yang konsumen butuhkan," kata Vinesh Bhindi, Managing Director Mazda Australia.

Buritan Mazda BT-50 terbaru.
Mazda Australia
Buritan Mazda BT-50 terbaru.

Baca Juga: Baru Diresmikan, Dealer Mazda Ini Berikan Banyak Promo Menarik Buat Konsumen

Seperti apa detailnya? Ubahan yang paling terasa pada Mazda BT-50 model 2025 adalah tampilannya.

Sebut saja BT-50 mendapatkan lampu depan baru yang desainnya mengikuti CX-5 terbaru.

Lalu lampu 'empat mata' tersebut dikomplemen dengan gril berkelir hitam ala Kuro Edition dan bumper yang terinspirasi dari Mazda CX-50.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Berkat Bebek Vespa Ajaib, Ini Cerita Lucu Marco Bezzecchi Gabung VR46 Riders Academy

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa