Gridoto.com - Yamaha Mio Sporty akhir-akhir ini kembali naik daun dan banyak direstorasi.
Namanya motor yang sudah berumur, tentu banyak masalah yang mengintai.
Salah satu yang harus diwaspadai adalah gejala aki gampang tekor yang menghantui motor tua seperti Mio Sporty.
Jangan panik, ternyata masalah aki Mio tekor ini bisa cuma akibat masalah sepele.
Endang Kuswara pengguna Yamaha Mio Sporty keluaran tahun 2007 berbagi pengalaman soal masalah aki yang gampang tekor.
Baca Juga: Ini Rahasia Mekanik Bikin Mesin Yamaha Mio Enteng, Awet dan Efisien
"Banyak yang enggak sadar kalau aki gampang tekor itu biasanya cuma karena switch lampu rem yang rusak," buka Endang yang sehari-hari masih menggunakan Mio.
Saat switch rem rusak, otomatis lampu rem akan terus menyala meski tuas rem tidak ditekan.
Efeknya, daya listrik yang diambil oleh lampu rem menjadi lebih besar dan membebani kelistrikan motor.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR