Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bisa Bikin Brebet, Segini Biaya Ganti Filter Fuel Pump Vario 150

Ryan Fasha - Rabu, 30 Oktober 2024 | 14:00 WIB
Posisi karet seal fuel pump
Istimewa
Posisi karet seal fuel pump

GridOto.com - Filter fuel pump pada Honda Vario 150 berada di dalam tangki dan terendam oleh bensin.

Filter fuel pump ini memiliki bahan seperti busa halus dengan kerapatan yang sudah disesuaikan agar bisa menyaring endapan kotoran dengan baik.

Seiring waktu pemakaian motor maka filter fuel pump ini sangat perlu diganti baru.

"Betul, filter fuel pump ini perlu diganti baru karena akan semakin kotor," sebut Jun Ahmad dari bengkel JRF Family.

"Jika sudah terlalu kotor mala risiko mesin bisa jadi brebet dan memengaruhi performa mesin," jelasnya.

Begini efek motor injeksi pakai filter fuel pump KW.
Ryan Fasha/GridOto
Begini efek motor injeksi pakai filter fuel pump KW.

Baca Juga: Kampas Ganda Motor Matic Tipis Masih Terus Dipakai, Ini Efeknya

Penggantian filter fuel pump Vario 125 cuma butuh membuka cover penutup tangki.

Akan terlihat mur 10 mm yang perlu dibuka dengan kunci T10.

Kita bisa langsung mengangkat fuel pump dan di bawahnya ada filter fuel pump.

Pastikan saat penggantian filter fuel pump, pengunci harus terpasang dengan baik.

Harga filter fuel pump Honda Vario 150 sekitar Rp 35 ribu.

Seal o-ring harus ganti baru usai bongkar fuel pump
Uje
Seal o-ring harus ganti baru usai bongkar fuel pump

Baca Juga: Cegah Mur Pulley CVT Motor Matic Copot, Bisa Lakukan Hal Ini

Sementara untuk sil O ring pengganti dijual seharga Rp 20 ribu.

"Kalau ongkos gantinya sekitar Rp 30 ribuan, jadi butuh Rp 85 ribu untuk penggantian filter fuel pump Honda Vario 150," sebut Jun panggilan akrab yang bengkelnya ads di Jl. Kapin, Jakarta Timur.

Filter yang bersih membuat fuel pump bekerja dengan maksimal dan tekanan yang dihasilkan sesuai dengan rekomendasi pabrikan.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bersiap Contra Flow Jelang Nataru, Berlaku di Gerbang Tol Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa