GridOto.com - Belum banyak yang tahu, ada bengkel hidden gems spesialisis Yamaha Mio di Jakarta Selatan.
Dibilang hidden gems karena bengkel rumahan posisinya berada di dalam gang.
Bengkel itu adalah Nalim Performance Tech (NPT_Racing12) yang dipunggawai oleh Maulidarmawan Saeputra.
Pria yang beken dengan sapaan Oleng Kids memulai bengkelnya sejak lama.
Baca Juga: Dua Bengkel Rekomendasi Saat Cari Part Motor Suzuki Lawas di Jakarta
"Awal bongkar-bongkar motor ketika masih SMP, waktu itu masih motor (transmisi) manual seperti Yamaha Jupiter Z," buka Maulidarmawan Saeputra kepada GridOto saat ditemui pada Selasa lalu (22/10).
Oleng yang juga hobi balap motor ini juga suka nongkrong di bengkel buat sekadar ngobrol atau tukar informasi soal upgrade performa motor.
Oleh karena itu, enggak sedikit kemampuan upgrade performa mesin motor diperoleh dari cara otodidak.
"Belakangan ini terutama ketika Covid (pandemi) mulai ramai lagi yang main Yamaha Mio," jelas Oleng.
"Tapi Sebenarnya saya garap Yamaha Mio sudah cukup lama," tambahnya.
Baca Juga: Mis'an Motor, Bengkel Spesialis Yamaha R25 dan MT-25, Servis Ringan Cuma Rp 130 Ribu
Bengkel yang berlokasi enggak jauh dari Setu Babakan ini juga layani restorasi mesin Yamaha Mio.
"Misalnya servis ringan dengan CVT biayanya Rp 60 ribu," kata Oleng.
"Kalau sama dengan bongkar karburator atau throttle body (TB) biayanya tambah Rp 50 ribu," tambah mekanik yang enggak pelit ilmu ini.
Selain itu, NPT_Racing 12 juga layani servis besar motor matic yang iklannya dibintangi Tessa Kaunang ini.
Baca Juga: Seken Keren: MOTOLAB, Bengkel Spesialis Honda CBR 150R CBU
"Sedangkan kalau servis besar biayanya Rp 350 ribu,"kata Oleng.
"Sudah termasuk bersihkan ruang bakar, seperti piston, skir klep dan servis CVT," jelasnya.
Bengkel yang berlokasi di Jalan H.Nalim No.12, Jagakarsa, Jakarta Selatan juga melayani upgrade performa seperti bore up.
"Misalnya mau naik (bore up) pakai piston 54 mm biaya sekitar Rp 1,5 juta," hitung Oleng.
Biaya tersebut sudah termasuk porting polish, per klep, noken as hingga costum mangkok dan pulley.
"Sedangkan kalau mau upgrade mesin buat balap siapkan dana sekitar Rp 3 jutaan," saran Oleng.
"Biaya tersebut sudah termasuk porting polish, per klep, noken as, ubah head dan squish, papras klep, potong keteng dan lidang keteng, tonjokan tensioner manual, pilot dan main jet serta custom mangkok dan pulley," paparnya.
Oya, kalau mau ke bengkel NPT12 sebaiknya janjian dahulu melalui akun Instagramnya NPT_Racing12.
"Kalau bukanya mulai dari siang sekitar jam 12, tutupnya malam kadang kalau lembur bisa sampai jam 12 malam," tutupnya.
Buat yang mau mampir bisa sambangi NPT_Racing12 yang berlokasi di Jalan H.Nalim, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR