Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai akan Rilis Satu Mobil Hybrid Lagi di Indonesia Tahun Ini

Dwi Wahyu R. - Senin, 28 Oktober 2024 | 12:44 WIB
Hyundai akan rilis satu mobil hybrid lagi di Indonesia tahun ini
Hyundai
Hyundai akan rilis satu mobil hybrid lagi di Indonesia tahun ini

GridOto.com - Hyundai akan rilis satu mobil hybrid lagi di Indonesia tahun ini.

Hyundai Santa Fe yang baru meluncur ini menjadi mobil hybrid pertama yang dijual PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) di Tanah Air.

Ternyata, PT HMID saat ini sudah siap-siap akan meluncurkan produk hybrid kedua mereka buat konsumen Indonesia.

"Kita sedang siapkan produk hybrid kedua buat Indonesia, bakal kita luncurkan juga tahun ini," jelas Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer PT HMI kepada GridOto.com di sela-sela peluncuran Hyundai Santa Fe di Jakarta (24/10/2024).

Sayangnya, Soerjo, sapaan akrabnya, tidak mengungkapkan model hybrid apa yang akan diluncurkan PT HMID di Indonesia tahun ini.

Fransiscus Soerjopranoto, COO PT Hyundai Motor Indonesia (HMID)
Dok. HMID
Fransiscus Soerjopranoto, COO PT Hyundai Motor Indonesia (HMID)

Baca Juga: Habis Santa Fe Hybrid Hyundai Bakal Rilis Mobil Ini di Indonesia

Namun, bisa kita lacak sih karena produk Hybrid Electric Vehicle (HEV) Hyundai itu enggak banyak.

Kalau dilihat saat ini lini HEV Hyundai ada Santa Fe, Tucson, Kona, dan Staria.

Di Indonesia Santa Fe Hybrid sudah meluncur, Kona sudah ada model EV (Electric Vehicle), dan Staria yang mesin konvensional kurang laris di sini.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Suzuki Punya Station Wagon Bergaya Sporty, Seirit Ini Konsumsi Bensinnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa