Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Digelar Berbarengan HBD, Ini Pemenang Final Honda Modif Contest 2024

Mohammad Nurul Hidayah - Minggu, 27 Oktober 2024 | 07:45 WIB
Final battle Honda Modif Contest digelar barbarengan dengan Honda Bikers Day Klaten 2024
Nurul
Final battle Honda Modif Contest digelar barbarengan dengan Honda Bikers Day Klaten 2024

Gridoto.com - Seperti tahun-tahun sebelumnya, gelaran final battle Honda Modif Contest (HMC) 2024 dihelat berbarengan dengan Honda Bikers Day 2024.

Tahun ini acara digelar di Dodiklatpur Kodam IV Diponogoro, Klaten, Jawa Tengah pada Sabtu (26/10/2024).

"Honda Modif Contest tahun ini sudah masuk tahun ke-10, meski sempat terpotong pandemi kemarin. Perbedaan dari tahun sebelumnya, kota dan serinya ditambah," buka Andy Wijaya, GM Marketing Planning & Analysis PT Astra Honda Motor (AHM).

Untuk seri regional digelar di 9 kota besar yakni Medan, Pekanbaru, Bandung, Surabaya, Denpasar, Banjarmasin, Samarinda, Manado, dan Makassar.

Berarti bertambah 4 seri dari tahun 2023 yang cuma menggelar 5 seri saja.

Baca Juga: Turing 600 Honda PCX Meriahkan Puncak Honda Bikers Day 2024

Menurut Andy, untuk tahun ini sendiri total peserta HMC mencapai 1.145 motor yang dilombakan, dengan 81 motor diantaranya masuk ke babak final battle.

Buat yang belum tahu, HMC tahun ini melombakan 9 kelas utama, yaitu All Sports, Matic & Cub Community Touring, Sport Community Touring, dan Show Off untuk motor produksi di atas tahun 2006 serta juga dibuka kategori Matic & Cub Stock/Bolt On, Matic & Cub Advance.

Modifikasi Honda Stylo menarik perhatian bikers yang datang langsung
Nurul
Modifikasi Honda Stylo menarik perhatian bikers yang datang langsung

Untuk motor Honda tahun produksi sebelum tahun 2006, dibuka kelas All Stock & Advance.

Selain itu, untuk motor Honda seluruh tahun produksi bisa ikut kelas baru yaitu Racing Style bagi modifikator yang suka dengan genre modifikasi balap.

Kelas baru ini akan mendampingi kelas bergengsi Free For All untuk semua kategori skutik, cub, dan sport Honda.

Baca Juga: Berbagi Semangat Honda Bikers Day 2024, AHM Bersama Astra Motor Yogyakarta Salurkan Bantuan

Selain 9 kelas utama, terdapat pula kategori special achievement di tahun ini yang mengeksplorasi Matic Besar Honda yaitu Honda PCX160 dan Honda ADV160.

Kedua kelas ini akan melengkapi kelas-kelas special achievement lainnya seperti Best Fashion, Best Fun Community Competition, Best Media Pick.

Setelah melewati tahap penjurian yang panjang, akhirnya terpilihlah para pemenang.

Buat gelar juara nasional diberikan kepada Lutfia Fasichin untuk kategori Matic & Cub yang menampilkan Honda ADV 150 sebagai garapannya.

Tiga juara nasional Honda Modif Contest 2024
AHM
Tiga juara nasional Honda Modif Contest 2024

Sementara pada kategori sport, juara nasional disabet oleh Firdaus dengan karyanya yang memodifikasi CBR 250RR.

Lalu, Vulla Hendrata dengan Honda GL Max berhasil menjadi juara nasional pada kategori FFA (Free for All).

Para juara nasional Honda Modif Contest 2024 ini mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan dan memiliki kesempatan menjadi modifikator Honda Dream Ride Project yang didampingi langsung oleh mentor modifikator handal Indonesia.

Berikut daftar pemenangnya :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ternyata, Mobil Yang Jarang Dipakai Beresiko Mengalami Overheat

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa