Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai Gerak Cepat, Keran Pemesanan All New Santa Fe Sudah Dibuka

Ferdian - Sabtu, 19 Oktober 2024 | 07:00 WIB
Intip spek Hyundai Santa Fe yang akan rilis di Indonesia bulan depan
Hyundai
Intip spek Hyundai Santa Fe yang akan rilis di Indonesia bulan depan

GridOto.com - Tak lama lagi, Hyundai All New Santa Fe akan meluncur dengan dua varian.

Keduanya adalah Hybrid Electric Vehicle (HEV) dan Internal Combustion Engine (ICE). 

Kabar baiknya lagi pre booking mobil satu ini sudah dibuka di seluruh dealer Hyundai di Indonesia.

Konsumen luas juga sudah dapat melakukan pre-booking all-new SANTA FE mulai hari ini di seluruh dealer Hyundai di Indonesia (18/10/2024).

Kehadiran SUV mewah ini di kuartal empat tahun ini memang jadi sangat spesial.

Ini karena pabrikan Korea ini akan memperkenalkan kendaraan hybrid-nya untuk pasar Tanah Air.

Produk terbaru ini akan hadir dengan ruang yang lega, tenaga yang lebih besar, dan teknologi paling canggih.

Baca Juga: Generasi Terbaru Segera Meluncur, Harga Mobil Bekas Hyundai Santa Fe Ternyata Cuma Segini

Selain itu mobil ini menawarkan interior mewahnya, yang mana penumpang akan disambut hidden mood light berbentuk huruf H saat masuk ke kabin.

Pengguna juga akan dimanjakan dengan panoramic curved display dari dua layar yang terintegrasi, yaitu 12,3” infotainment touch screen dan 12,3” digital cluster, yang menegaskan kesan modern dan futuristis pada kendaraan.

Selain itu mobil ini dilengkapi lebih banyak ruang penyimpanan dengan bi-directional multi-console yang dapat diakses dari baris kedua.

Mobil ini tersedia dengan dua pilihan powertrain yaitu Hybrid Electric Vehicle (HEV) didukung oleh mesin bertenaga turbo hybrid 1.6 T-GDI HEV serta opsi Internal Combustion Engine (ICE) dengan dukungan mesin berbahan bakar bensin 2.5L GDI, dimana dapat meningkatkan efisiensi bahan bakar.

Sedangkan untuk keamanan, SUV ini dilengkapi dengan fitur Hyundai Smartsense yang paling canggih dan lengkap.

Nah untuk informasi lebih lanjut, kalian dapat mengunjungi situs resmi HMID di www.hyundai.com/id/id, atau melalui berbagai kanal media sosial, yaitu Instagram HyundaiMotorIndonesia, Youtube Hyundai Motors Indonesia, Facebook Hyundai Motors Indonesia, TikTok @HyundaiMotorIndonesia, dan X @HyundaiMotorID.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bikin SIM Tanpa Foto Langsung Jadi, Ini Cara Cek Terdaftar Atau Tidak

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa