GridOto.com - Tau kah kalian harga Yamaha Mio dan Mio Sporty saat pertama kali dijual tahun 2003-2004?
Secara angka, ternyata tidak terlalu tinggi, apalagi kalau dibandingkan dengan harga Mio hasil restorasi saat ini yang tembus puluhan juta.
Di 2024, harga Yamaha Mio dan Mio Sporty bekas dalam kondisi bahan bisa diperoleh mulai Rp 2-3 jutaan.
Tapi bisa tembus Rp 20-30 jutaan bahkan lebih untuk yang kondisinya istimewa. Baik yang original maupun hasil restorasi.
Yuk bandingkan dengan harga saat pertama kali diluncurkan di Indonesia.
Saat soft launching di Fashion Cafe, Jumat 19 Desember 2003 silam, diumumkan harga Yamaha Mio di bawah Rp 10 juta!
Mengutip artikel Tabloid Motor Plus Edisi. 252/IV (Sabtu, 27 Desember 2003), On the road untuk Jawa-Bali, harga Yamaha Mio hanya Rp 9,9 juta saja.
Lalu pada 2005, harganya naik tipis jadi Rp 10,19 juta saja.
Harga yang sangat kompetitif untuk sebuah motor entry level di zamannya.
Baca Juga: Foto-foto Langka! Penampakan Yamaha Mio Pertama di Indonesia
Harga ini lebih murah jika dibandingkan dengan Yamaha Nouvo atau bebek seperti Yamaha Jupiter Z.
Oiya jangan lupa, bandingkan juga dengan harga Yamaha Mio terbaru yang masih dijual di 2024.
Yamaha Mio M3 125 dijual Rp 17,905 juta on the road Jakarta. Wow selisihnya jauh ya, selama 20 tahun ada kenaikan lebih dari 80%.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR