Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Agya Membara di Tol Gayamsari, Tak Berkutik Usai Hajar Benda Ini

Ferdian - Rabu, 16 Oktober 2024 | 16:10 WIB
Toyota Agya membara di Tol Gayamsari, Semarang. Berawal cium ban serep truk di depannya
istimewa/TribunJateng
Toyota Agya membara di Tol Gayamsari, Semarang. Berawal cium ban serep truk di depannya

GridOto.com - Toyota Agya pelat K 1291 BN tak berkutik usai diserbu api di Tol KM 439-400 Gayamsari Semarang (15/10/2024).

Mobil diduga jadi korban tabrak lari ini ludes dan hanya menyisakan rangka saja.

Kasubnit II Gakkum Satlantas Polrestabes Semarang, Ipda Agus Trihandoko mengatakan Agya yang dikemudikan Leonard Ludwig Tatahena (45) warga Cepu Blora itu terbakar pukul 18.15.

Mobil itu terbakar setelah mengalami kecelakaan.

"Mobil itu melaju dari arah Utara ke Selatan atau dari arah Gayamsari menunju Tembalang mengalami kecelakaan dengan kendaraan tidak dikenal yang melaju searah di depannya," ujarnya.

Menurutnya, pengemudi menabrak bagian belakang bagian belakang ban serep truk.

Namun setelah kejadian itu kendaraan di depan Agya itu meninggalkan lokasi.

"Mobil tu mengalami kebakaran," tuturnya dilansir TribunJateng.

Baca Juga: Misterius, Pelat Nomor BK Innova Hingga Agya Lenyap Depan Belakang

Beruntung, katanya, tidak ada penumpang di mobil itu dan si pengemudi hanya mengalami luka ringan.

"Pengemudinya hanya mengalami tulang hidung patah. Sekarang korban dirawat di Rumah Sakit Elizabeth," ujarnya.

Ia mengatakan saat ini polisi sedang menyelidiki kecelakaan tersebut.

Pihaknya sedang melakukan pencarian kendaraan misterius itu melalui CCTV jalan tol.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa