Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Dual Purpose Baru Yamaha Bersolek, Mirip Scorpio Versi Modifan

Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 8 Oktober 2024 | 14:45 WIB
wujud motor dual purpose Yamaha YBR125G model year 2025
yamaha-motor.com.pk
wujud motor dual purpose Yamaha YBR125G model year 2025

GridOto.com - Motor dual purpose Yamaha YBR125G model year 2025 meluncur di Pakistan dengan pilihan warna baru.

Produk dari merek Jepang tersebut bersolek dengan kelir anyar bernama Metallic Yellow yang secara tampilan cukup nyentrik.

Bagian tangkinya dicat warna kuning terang dengan finishing ala metalik, dikombinasikan dengan area belakang dan detail hitam sehingga menghasilkan dual tone.

Selain Metallic Yellow, masih tersedia Metallic Black dan Matt Dark Gray yang secara tampilan lebih kalem.

detail tampilan Yamaha YBR125G Metallic Yellow
yamaha-motor.com.pk
detail tampilan Yamaha YBR125G Metallic Yellow

Untuk desain, Yamaha YBR125G 2025 masih mempertahankan bentuk model sebelumnya  terlihat cukup simpel tapi memiliki aura tangguh.

Kalau diperhatikan lebih detail lagi, motor ini malah terlihat seperti Yamaha Scorpio Z versi modifikasi dengan konsep semi trail.

Kemiripan antara keduanya terpampang dari fascianya yang sama-sama menggunakan headlamp bulat.

dua pilihan warna lainnya lebih kalem
yamaha-motor.com.pk
dua pilihan warna lainnya lebih kalem

Baca Juga: Pilihan Streetfighter 150 Cc Anti Mainstream, Segini Harga Yamaha MT-15 Oktober 2024

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Yamaha-motor.com.pk

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gak Cuma Veloz Hybrid, Toyota Bakal Rilis Camry XV80 dan Vios Hybrid?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa