Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Alpine Day Hadir di Kota Bekasi, Gandeng Bengkel Power Audioworkshop Bawa Promo

Radityo Herdianto - Minggu, 6 Oktober 2024 | 10:06 WIB
Alpine Day di Kota Bekasi kini menggandeng bengkel spesialis Power Audioworkshop.
Radityo Herdianto / GridOto.com
Alpine Day di Kota Bekasi kini menggandeng bengkel spesialis Power Audioworkshop.

GridOto.com - Pagelaran Alpine Day sebagai bentuk komitmen dan perkenalan sistem audio mobil Alpine berlanjut di Bekasi, Jawa Barat (5/10/2024).

Alpine Day di Kota Bekasi kini menggandeng bengkel spesialis Power Audioworkshop.

Power Audioworkshop jadi salah satu bengkel spesialis yang dipercaya Alpine untuk urusan audio mobil di wilayah Bekasi dan sekitarnya.

"Gelaran acara ini dimaksudkan untuk merangkul penggemar audio mobil terkhusus di wilayah Bekasi dan Jakarta Timur," kata Jimmy Yaphary, founder dan installer Power Audioworkshop kepada GridOto.com.

"Bersamaan kami juga mengapresiasi konsumen yang selama 14 tahun mempercayakan urusan audio mobilnya kepada kami," sambung pria yang bengkelnya di Jalan Caman Raya No. 89, Jatibening.

Dalam pagelaran Alpine Day, Power Audioworkshop memboyong beragam produk audio mobil mulai dari Alpine, Focal, Hertz, hingga Audison dan Dominations.

Produk yang dibawa juga dibalut dalam promo paket audio mulai dari plug and play, OEM, hingga premium sound.

Jimmy Yaphary, founder dan installer bengkel spesialis Power Audioworkshop, Bekasi, Jawa Barat.
Radityo Herdianto / GridOto.com
Jimmy Yaphary, founder dan installer bengkel spesialis Power Audioworkshop, Bekasi, Jawa Barat.

Baca Juga: Barang Ini Wajib Dipasang Jika Audio Mobil Sudah Pakai Subwoofer 

Dimulai dari harga Rp 6 jutaan untuk speaker 2 way split, prosesor, serta subwoofer setelah dipotong diskon Rp 1 jutaan hingga Rp 6 jutaan.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sulap Sokbreker Belakang Yamaha Lexi Jadi Dua, Begini Caranya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa