GridOto.com - Mesin mobil bekas Nissan Grand Livina kesayangan kalian enggak bisa distarter? Padahal akinya baru.
Bisa jadi ini penyebab mesin Livina kalian nggak bisa distarter gaes.
Hal ini kejadian sama Grand Livina bang Tejo nih yang kirim pesan Via DM ke tim redaksi, simak gaes.
Mobil saya Grand Livina saat ini enggak bisa distarter, padahal akinya belum lama diganti, baru 6 bulan lalu.
Apakah ada bagian lain yang bermasalah atau akinya sudah soak lagi terimakasih sebelumnya!
Tejo – Via DM
Mesin mobil yang nggak bisa distarter bisa jadi ada beberapa kemungkinan penyebabnya.
Coba periksa terminal kabel akinya kalau memang akinya belum lama ganti.
Bisa saja kendur atau kepala terminalnya kotor, sehingga arus listrik tidak dapat tersalur dengan baik.
Bila kabel aki pasangnya bagus dan nggak kotor, kalian bisa ukur tegangan dan ampere-nya.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR