GridOto.com - Ada pertanyaan yang masuk ke tim redaksi soal bahan bakar apa yang pas untuk mobil bekas Toyota Rush 2007 nih gaes.
Mobil saya Toyota Rush 2007, sebaiknya bahan bakar apa yang baik digunakan?
Zakiyah – Via Email
Nah, ternyata bahan bakar yang pas untuk Toyota Rush 2007 ini gaes.
Sebelum masuk ke jawabannya, kita bahas dulu soal spesifikasi mesinnya.
Hai Zakiyah, terimakasih atas pertanyaannya dan salam kenal dari kami ya.
Karena nanti ada kaitannya dengan bahan bakar yang baik digunakan.
Rush 2007 atau keluaran awal masih menggunakan mesin bensin 4 silinder berkode 3SZ-VE.
Dengan kapasitas murni 1.495 cc, DOHC 16 katup, VVTi.
Tenaga maksimumnya 109 PS atau sekitar 107,5 dk di 5.500 pm dan torsi 141 Nm di 4.000 rpm.
Mesin 3SZ-VE ini mengusung rasio kompresi sebesar 10,1 : 1.
Rasio segitu aman untuk mengkonsumsi bahan bakar dengan RON 90 atau setara Pertalite.
Kalau mau performa yang lebih bagus, boleh-boleh saja menggunakan RON 92 atau yang sekelasnya.
Itulah bahan bakar yang pas buat mobil bekas Toyota Rush 2007 dilansir dari Otomotifnet.com
Baca Juga: Biar Bening Kinclong, Ini Cara Mudah Membersihkan Kaca Mobil
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR