GridOto.com - Menang balapan dengan mutlak, Jorge Martin mengaku melihat hantu sepanjang balapan MotoGP Mandalika 2024.
Hantu tersebut ada di tikungan 13 Sirkuit Mandalika, membuat Jorge Martin terus deg-degan merinding dalam 27 lap balapan MotoGP Mandalika 2024.
Namun hantu tersebut bukan penampakan gaib, melainkan memori crash yang dialami Jorge Martin di MotoGP Mandalika tahun lalu.
"Hari yang tidak mudah, setelah tahun lalu dan kemarin (sprint). Aku bisa sedikit berhati-hati soal yang terjadi," ucap Martin kepada DAZN.
"Ketika aku lewat tikungan 13, benar bahwa ada hantu dari tahun lalu yang menakutiku," tegas pembalap tim Pramac Racing ini.
Tahun lalu tikungan 13 Sirkuit Mandalika memang memberikan teror yang besar buat sosok Martinator.
Di tikungan tersebut, ia mengalami crash saat memimpin lomba dan insiden tersebut bisa dikatakan menjadi kunci lepasnya titel MotoGP 2023 dari tangannya.
Selain tikungan 13, Martin juga melihat hantu di tikungan 16 di mana ia crash saat memimpin sprint MotoGP Mandalika 2024 Sabtu (28/9) kemarin.
Dua tikungan tersebut benar-benar sangat menakutkan buat Martinator, sehingga ia pun melewatinya dengan sangat hati-hati.
Baca Juga: Ini Alasan Pedro Acosta Sedih Rayakan Podium MotoGP Mandalika 2024
"Aku melihat hantu di tikungan 13 dan juga 27, hantu di tikungan 16, aku melihatnya setiap melewatinya," ungkap Martin.
"Aku mencoba lewat dengan sangat lambat, lebih tenang. Aku mendengar motor Pedro, yang mana mengejarku di area itu. Tapi kubilang 'tetap di sana dan menekan hanya saat merasa nyaman'," jelasnya.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Motosan.es,DAZN.com |
KOMENTAR