GridOto.com - Ruang mesin mobil bekas kesayangan kalian sering kali dijadikan sarang hewan pengerat alias tikus?
Waspada, tikus yang bersarang di ruang mesin mobil akan merusak komponen yang cukup penting lho gaes.
Tikus ini akan memakan kabel-kabel busa ataupun komponen yang terbuat dari karet.
Tikus yang sudah bersarang ini harus segera diusir dan dibasmi.
Bagaimana cara mencegah tikus ke ruang mesin mobil? Kalian bisa gunakan lada gaes.
Yap, tikus bisa diusir dengan bubuk lada yang dimasukkan ke dalam kantong kecil.
Bubuk lada ini akan mengeluarkan bau yang tidak disukai oleh tikus.
Bubuk lada ini bisa ditaruh di tempat-tempat yang didiami oleh tikus.
Bisa juga dengan cara diikat dan digantung di tempat yang dekat dengan persembunyiannya.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR