GridOto.com - Dunia otomotif global kembali berduka dengan wafatnya Bruno Sacco, desainer legendaris Mercedes-Benz, pada Kamis (19/9) lalu.
Melansir dari La Escuderia dan Car and Driver, Bruno Sacco wafat di Sindelfingen, Jerman di usia 90 tahun.
Sepanjang hidupnya, Bruno Sacco dikenal sebagai desainer yang merevolusi desain mobil-mobil Mercedes-Benz di era 1980-1990-an.
Salah satu mahakarya Sacco yang terkenal hingga saat ini adalah Mercedes-Benz E-Class W124 atau Mercy Boxer.
Mercy Boxer pertama kali meluncur secara global pada 1984 dan resmi hadir di Indonesia pada 1985 silam.
Baca Juga: Mercy Boxer Ini Modifikasinya Simpel, Tapi Ori Semua Aksesorinya!
Meskipun usianya sudah mencapai 40 tahun, banyak elemen desain Mercy Boxer masih relevan hingga saat ini.
Belum lagi Mercy Boxer juga dikenal sebagai 'mobil badak' yang andal dimana-mana.
Namun ada satu varian Mercy Boxer yang sangat ditakuti BMW M5 pada masanya.
Varian Mercy Boxer sangar tersebut adalah Mercedes-Benz 500E.
Tidak seperti Boxer lainnya, pengembangan dan sebagian perakitan Mercedes-Benz 500E dikomisikan ke Porsche.
Baca Juga: Kenali Penyakit Mercedes-Benz W124, Masalah Yang Sering Dialami Mercy Boxer
Pengembangan ini memberikan 500E kekhasan tersendiri seperti fender yang lebih lebar.
Di balik kap mesin, Porsche juga sukses memasukkan mesin V8 aspirasi normal M119 berkapasitas 4.973 cc.
Mesin V8 yang dipakai di Sauber C9 tersebut mampu memuntahkan tenaga 322 dk dan torsi 480 Nm.
Tenaga dan torsi mesin tersebut disalurkan ke roda belakang lewat transmisi 4-percepatan otomatis.
Kombinasi itu semua membuat 500E terkenal sebagai mobil yang enak dilihat, sangar secara performa, dan legendaris sampai kini.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR