GridOto.com - Toyota Kijang Innova Diesel matik masih menjadi idaman petrolhead atau bahkan kepala keluarga yang mendambakan medium MPV yang tangguh dan irit bahan bakar.
Bukan hanya itu, Innova diesel matik bekas walaupun terbilang enggak muda lagi, tapi karismanya masih tetap kuat, yaitu terkesan mewah dan gagah.
Menyoal Kijang Innova Diesel matik tipe V lansiran 2011 - 2013 di pasar mobil bekas harganya masih tetap stabil di tengah gempuran mobil hybrid dan MPV mewah di kelasnya.
Sedikit kilas balik sejarah, Toyota Innova pertama kali diperkenalkan pada 2004, mengalami 3 kali facelift, facelift pertama di tahun 2008, facelift kedua di tahun 2011 dengan tambahan embel-embel 'Grand New', dan facelift terakhir di tahun 2013.
Hingga akhirnya Toyota Innova generasi kedua atau All New Kijang Innova meluncur di tahun 2015 dengan sebutan Innova Reborn.
Innova membawa 3 pilihan mesin yaitu 2.0 bensin, 2.7 bensin, dan 2.5 diesel, serta memiliki 5 trim yaitu tipe J, E, G dan V sebagai tipe tertingginya.
Namun dikarenakan permintaan pasar yang begitu rendah, TAM hanya menawarkan Innova 2.7 bensin sebentar saja, dari tahun 2005 - 2007.
Untuk Innova varian diesel, dapur pacunya mengandalkan mesin berkode 2KD-FTV berkapasitas 2.500 cc 4-silinder dengan turbo.
Tenaganya mencapai 102 dk, torsinya 200 Nm untuk transmisi manual, dan 260 Nm untuk trasmisi matik.
Perbedaan antara tipe G dan tipe V, tipe V ini memiliki fitur yang lengkap dan mewah dibandingkan tipe G.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR