Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biar Paham Ternyata Ini Perbedaan Aplikasi Signal dan Signal Corporate

M. Adam Samudra - Sabtu, 28 September 2024 | 20:15 WIB
melakukan pembayaran pajak kendaraan online bisa dilakukan menggunakan aplikasi SIGNAL, berikut langkahnya.
samsatdigital.id
melakukan pembayaran pajak kendaraan online bisa dilakukan menggunakan aplikasi SIGNAL, berikut langkahnya.

GridOto.com - Korlantas Polri segera mengembangkan aplikasi Signal Corporate untuk memberi kemudahan bagi perusahaan mengurus STNK.

Melalui aplikasi itu, pengurusan STNK dapat dilakukan secara digital.

Lantas apa yang membedakan Signal dan Signal Corporate?

Kasi Standarisasi Subdit STNK Ditregident Korlantas Polri AKBP Aldo Siahaan, S.I.K.,MT pun berikan penjelasan.

Menurutnya, perbedaan antara Signal dan Signal Corporate adalah system Digital guna mempermudah masyarakat dan perusahaan dalam membayar Pajak secara online yang disediakan oleh pemerintah.

"Kalau Signal untuk kendaraan pribadi. Sementara Signal Corporate untuk kendaraan badan hukum, badan usaha, perusahaan," kata Aldo saat dihubungi GridOto.com, Sabtu (28/9/2024).

Tentunya dengan Signal Corporate bisa mengkonsolidasi data kendaraan Perusahaan, untuk kendaraan yang sudah tidak beroperasi dijual atau sudah dilelang kami arahkan untuk memblokir di Samsat

Sekadar informasi, Samsat Digital Nasional (SIGNAL) adalah aplikasi dari AppStore atau Playstore yang bisa di download dan digunakan untuk pembayaran pajak kendraan motor pribadi tahunan secara online.

Untuk Web Signal Corporate bisa dibuka melalui situs web https://perusahaan.samsatdigital.id/ yang fungsinya untuk pembayaran pajak kendaraan bermotor milik perusahaan.

Baca Juga: Wajib Tahu Korlantas Ciptakan Aplikasi Signal Corporate, Gimana Cara Kerjanya?

Untuk bisa menggunakan aplikasi ini, sobat GridOto harus mengunduh aplikasi Samsat Digital Nasional di Google Play Store.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Suzuki Carry Pick Up Jadul Ini Ternyata Masih Dijual, Simak Harga dan Konsumsi Bensinnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa