GridOto.com - Serupa dengan oli mesin, oli sokbreker depan motor juga harus diganti secara berkala.
Soalnya, seiring dengan pemakaian oli sokbreker depan motor juga bisa rusak.
Berikut beberapa efek negatif kalau oli sokbreker depan motor enggak pernah diganti.
"Sudah pasti daya redam sokbreker jadi berkurang," buka Adi Danu Maulana, Owner bengkel spesialis motor matic, Graha Matic kepada GridOto.
Baca Juga: Kasus Sokbreker Mercy E300 Bunyi, Pihak Pabrikan Akhirnya Buka Suara
"Sokbreker depan itu rasanya jadi lebih keras dibandingkan normalnya," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (08/24).
Selain kualitasnya bisa menurun, volume oli sokbreker juga bisa berkurang.
Hal itu membawa dampak negatif yang lebih parah lagi.
Seperti merusak beberapa komponen yang berada di sokbreker depan motor.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR