GridOto.com - Apes, Toyota Etios kesundul truk trailer yang mengangkut mobil.
Lokasinya di KM 492 Tol Solo-Ngawi (25/9/2024).
Tepatnya di Simpang Susun Desa Denggungan, Kecamatan Banyudono
Beruntung tak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang terjadi sekira pukul 11.00 WIB.
Menurut pengakuan Susanto (45) kecelakaan ini bermula saat dirinya yang mengemudikan Etios melaju dari arah Semarang menuju Solo.
Warga Ujunggebang, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat itu hendak menuju RS. Karima Utama Kartasura untuk menjenguk adiknya yang akan operasi setelah kecelakaan.
Ia yang belum tau rutenya pun menggunakan google maps untuk bisa menuju rumah sakit tersebut.
Karena belum tau jalur keluar tolnya, dia pun akhirnya berhenti di garis marka sebelum memutuskan mengambil jalur.
"Saya kan berhenti di marka. Buka google maps. Saya Kan ga tau keluar (tol) dimana," katanya dikutip GridOto dari TribunSolo.
Baca Juga: Pengendara Toyota Etios yang Todongkan Pistol Berakhir di Polsek Mampang, Ini Kronologinya
Saat berhenti di antara jalur menuju Solo atau melalui simpang susun yang keluar di GT Banyudono mobil bernomor polisi E 1627 PW dihantam dari belakang.
Sebuah truk trailer pengangkut 6 unit mobil baru menghantam kendaraannya.
Setelah menghantam mobil warna putih itu, truk trailer bernomor polisi H 9564 NA itu juga menerjang besi guardian jalan tol serta lampu rambu-rambu.
Truk trailer yang disopiri Sigit Eko Purwanto (46) warga Ngaliyan, Kota Semarang itu pun ringsek.
Bagian belakang trailer yang tersangkut cor beton penompang lampu rambu-rambu.
"Dari Jakarta, mau kirim ke Surabaya," kata Sigit singkat.
Ia mengaku tak ingat bagaimana detik-detik kecelakaan ini. Ia juga nampak punya versi lain dari keterangan pengemudi Etios
Kecelakaan ini, masih ditangani petugas jalan tol Solo-Ngawi dan Satlantas Polres Boyolali, serta PJR Polda Jateng.
Baca Juga: Pengendara Toyota Etios yang Todongkan Pistol Berakhir di Polsek Mampang, Ini Kronologinya
Kanit Gakkum Satlantas Polres Boyolali, Iptu Budi Purnomo bersama anggotanya melakukan olah TKP.
"Untuk penyebab pastinya masih dalam penyelidikan," katanya.
Disisi lain petugas juga melakukan, proses evakuasi.
Mobil yang diangkut truk trailer yang tak bisa jalan mulai dipindahkan ke trailer pengganti.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR