GridOto.com - Baru tahu, ternyata ada komponen di Yamaha YZF-R1M yang berharga miliaran Rupiah, yang mirip dengan komponen di Yamaha Mio M3 hingga NMAX.
Terungkap ketika tim redaksi mengunjungi Bikers World Indonesia di Kemang Village. Importir Umum ini baru saja memasukan satu unit Yamaha YZF-R1M versi 2024.
Model terakhir yang diimpor dari Jepang dengan spesifikasi tertinggi ini mengusung mesin 4 silinder segaris 998cc CP4 crossplane engine.
Bodi full carbon dan pakai suspensi Ohlins NPX fork dan dijejali teknologi Dynamic Ohlins Electronic Racing Suspension (ERS).
"Harganya dilepas Rp 1 miliar off the road. Untuk on the road, surat-suratnya siapkan 10 sampai 15 %," tutur salah satu tenaga penjual di Bikers World Indonesia.
Lalu part apa yang mirip? Yuk lihat karet grip gasnya. Punya motif yang mirip Yamaha Mio M3 hingga Mio Z.
Motif yang sama juga dipakai di Yamaha NMAX hingga sportbike kecil Yamaha R15 dan R25.
Baca Juga: Makin Mirip MotoGP, Yamaha Luncurkan YZF-R1 and YZF-R1M versi 2025
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR