GridOto.com - Ternyata ada spion motor yang bisa jadi bukti ke polisi jika bikers kecelakaan di jalan.
Soalnya spion motor canggih ini sudah dilengkapi dengan kamera.
Cara kerja spion motor ini serupa dengan dashcam yang sudah lumrah ditemui di mobil.
Sehingga kalau terjadi insiden seperti kecelakaan, bukti video yang terekam melalui spion canggih ini bisa langsung diserahkan ke pihak yang berwajib.
Baca Juga: Inilah Penyebab Spion Retract Mobil Ngadat Nggak Mau Melipat
Seperti spion motor yang dilengkapi dengan kamera bikinan D-Ride.
Mengutip dari Autoby.jp, Spion motor ini dilengkapi dengan sensor SONY yang dapat merekam wide angle 82 derajat vertikal dan 150 derajat horizontal.
Terdapat dua buah kamera yaitu kamera depan dan belakang yang bisa merekam video secara langsung.
Dengan kualitas HD, video dari kamera di spion bisa diperiksa melalui smartphone.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR