GridOto.com - Marc Marquez mengungkap fakta unik saat memenangkan balapan pertamanya dengan motor Ducati di MotoGP Aragon 2024 akhir pekan lalu.
Meski kemenangan diraih bersama Gresini Racing dan dengan motor Ducati, Marc Marquez malah mengunjungi garasi tim Repsol Honda.
Di sana Marc Marquez merayakan kemenangannya bersama mantan krunya saat di tim Repsol Honda dulu, yakni dengan Santi Hernandez dkk.
Juara dunia delapan kali ini mengaku bahwa kemenangan perdana dengan motor Ducati ini juga berkat jasa mantan krunya di Honda.
Mereka adalah orang yang tidak pernah menyerah saat masa-masa sulit Marquez beberapa musim belakangan.
"Aku mengumpulkan semua orang lama di garasi Repsol Honda untuk berterima kasih kepada mereka," ungkap sang rider, dilansir GridOto.com dari Mowmag.
Orang-orang tersebut lah yang terus mendukung pembalap 31 tahun tersebut untuk terus meneruskan kariernya.
Bahkan mereka rela ditinggal oleh Marquez, yang memang tak bisa membawa para kru tersebut ke garasi tim Gresini Racing musim ini.
Padahal sebagian besar di antaranya sudah menjadi kru sang pembalap sejak berkompetisi di kelas-kelas sebelumnya.
Baca Juga: Gabung Ducati, Marc Marquez Rela Masuk ke Circle Sponsor Valentino Rossi
"Dan kubilang kepada mereka bahwa mereka juga harus merasakan menjadi bagian kemenangan di Aragon," jelas Marquez.
Selain itu Marquez pun juga menegaskan bahwa bagaimana pun kariernya nanti, selalu orang-orang di Honda yang mendapat tempat istimewa di dalam hatinya.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Mowmag.com |
KOMENTAR