Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kabin Honda HR-V Berserakan Serpihan Kaca Jendela, Dugaan Pemilik Benar-benar Terjadi

Irsyaad W - Jumat, 6 September 2024 | 14:00 WIB
Kaca jendela pintu kiri depan Honda HR-V pecah berserakan dalam kabin saat parkir di tepi jalan raya Pakisaji, kabupaten Malang
Dok. Humas Polres Malang
Kaca jendela pintu kiri depan Honda HR-V pecah berserakan dalam kabin saat parkir di tepi jalan raya Pakisaji, kabupaten Malang

GridOto.com - Kabin Honda HR-V yang terparkir di tepi jalan raya Pakisaji, kabupaten Malang, Jawa Timur tiba-tiba berserakan serpihan kaca jendela.

Pecahan kaca pintu kiri depan itu tercecer di atas jok dan lantai penumpang.

Dugaan pemilik bernisial EP (41) pun benar-benar terjadi, surat berharga dan uang tunai Rp 2 juta miliknya lenyap.

Ia menjadi korban aksi pencurian modus pecah kaca mobil yang terjadi sekitar pukul 11:30 WIB, (3/9/24) kemarin.

Kasi Humas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto mengatakan, insiden terjadi saat EP sedang bertandang ke rumah kerabatnya di Pakisaji.

Satu jam setelah memarkir Honda HR-V miliknya di pinggir jalan raya, EP diberitahu tetangga kerabatnya bahwa terdengar suara kaca pecah dari arah mobilnya.

"Ketika diperiksa, kaca mobil korban di bagian kiri depan dalam keadaan pecah, dan barang berharga berupa surat-surat berharga dan uang tunai Rp 2 juta di dalam mobil telah hilang," ungkapnya melalui pesan singkat, (4/9/24) menukil Kompas.com.

Baca Juga: Bandit Pecah Kaca dan Gembos Ban Mobil Dikado Polisi, Buah Dari Kerugian Rp 1,1 Miliar

Polisi olah TKP pencurian modus pecah kaca mobil yang menimpa Honda HR-V di tepi jalan raya Pakisaji, kabupaten Malang
Dok. Humas Polres Malang
Polisi olah TKP pencurian modus pecah kaca mobil yang menimpa Honda HR-V di tepi jalan raya Pakisaji, kabupaten Malang

"Sementara kerugian kaca pecah sekitar Rp 1-2 juta," imbuhnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Buruan Pedagang, Ini Mobil dan Motor Paling Laris di Balai Lelang JBA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa