GridOto.com - Kecelakaan maut terjadi di kawasan Plumpang, Koja, Jakarta Utara, yang melibatkan sebuah Truk tangki.
Parahnya kecelakaan tersebut menelan korban jiwa sebanyak lima orang.
Salah satunya termasuk sopir truk yang diduga mengalami serangan jantung sebelum kehilangan kendali atas kendaraannya.
Saat dikonfirmasi Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara, Kompol Donni Bagus Wibisono pun membenarkan.
Ia mengatakan, insiden tersebut terjadi pada Rabu sore 4 September 2024 sekitar pukul 16.00 WIB.
"Iya jadi Truk tersebut tiba-tiba oleng dan menghantam sejumlah kendaraan yang sedang melintas. Ada tiga sepeda motor, satu angkutan umum, dan satu mobil pikap yang terlibat dalam tabrakan,” ujar Donni saat dikonfirmasi, Kamis (5/9/2024).
Saat itu ia menduga bahwa kondisi sopir truk menjadi penyebab utama kecelakaan ini.
“Kami menduga sopir truk mengalami serangan jantung saat sedang mengemudi, yang membuatnya kehilangan kendali atas truk," tuturnya.
"Namun, ini masih merupakan dugaan awal dan penyelidikan lebih lanjut akan memberikan gambaran yang lebih jelas.” ujarnya menambahkan.
Baca Juga: Kasus Laka Maut Ciater Subang Biar Kapok Segini Denda Bagi Bus Tidak Uji Berkala
Sekadar informasi, korban meninggal dunia atas nama Sri Rahmawati (36), Sawiji (57), Siti Mariah (31), Lina Ruslina (50) dan satu orang pelajar yang belum diketahui identitasnya.
Korban atas nama Lina Ruslina (50) meninggal saat dalam perjalanan ke rumah sakit.
Selain itu, jumlah korban luka juga bertambah menjadi 7 orang.
Adapun korban luka tercatat atas nama Hasym Nawawi (37), Ata Rizki (3), Neneng (80) Aminah (30) dan Titin (80) dibawa Rumah Sakit Koja guna mendapatkan perawatan medis.
Sedangkan, dua lainnya atas nama Tegar (13) dan Ilham Syarifuddin (30) dilarikan ke Rumah Sakit Mulyasari.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR