Gridoto.com - Saat ini banyak bengkel yang menawarkan rebound sokbreker untuk berbagai jenis motor.
Sebenarnya, apa yang akan dirasakan pemilik jika sokbreker motornya sudah mendapatkan treatment rebound di bengkel?
Secara teknis sendiri, rebound pada sokbreker merupakan kemampuan sok dalam menahan pantulan balik setelah melakukan redaman atau kompresi.
Beberapa sok bawaan motor dan banyak sokbreker aftermarket sebenarnya sudah memiliki setelan rebound yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Baca Juga: GG Suspension Terima Repair, Rebound dan Downsize Sok Standar Sampai Ohlins
Nah, ternyata treatment rebound yang ditawarkan oleh bengkel bukanlah hal itu.
"Rebound itu hanya bahasanya saja. Sebenarnya lebih merujuk ke setting ulang sokbreker untuk menyesuaikan dengan kebutuhan pemiliknya," ungkap Fitroh Riyadin, Kepala Mekanik bengkel spesialis sok GG Suspension Depok.
Menurut Fitroh yang akrab disapa Jarwo, treatment rebound yang ditawarkan ini dengan melakukan penyesuaian pada bagian dalam sokbreker.
"Misalkan pemiliknya ingin soknya lebih keras atau lebih empuk, oli soknya bisa diatur. Bisa pakai yang lebih encer, lebih kental, dan volumenya juga disesuaikan," yakinnya saat ditemui Gridoto.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR