GridOto.com- Apa benar Pertalite dikabarkan stop disalurkan per 1 September 2024?
Pertanyaan ini sangat mengganggu karena banyak kendaraan yang bergantung pada BBM bersubsidi ini.
Heppy Wulansari, Pjs Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga mengatakan tidak benar.
"Jadi isu tanggal 1 (September, red) Pertalite tidak dijual adalah hoax," tegas Heppy.
Menurutnya Pertalite tetap dijual namun ada beberapa SPBU tidak jual Pertalite.
"Jumlahnya sedikit banget," bilangnya.
Titik-titik SPBU yang menjual BBM subsidi ditentukan oleh BPH Migas dengan berbagai pertimbangan.
Antara lain jalur transportasi umum, tidak di area pemukiman menengah ke atas, tidak di daerah industri dan lainnya.
"Upaya ini dilakukan agar BBM subsidi bisa lebih tepat sasaran," katanya.
Baca Juga: Jokowi Ungkap Alasan Segera Mempersulit Beli Pertalite dan Solar, Senggol APBN
Heppy menambahkan, dari sisi Pertamina Patra Niaga, prinsipnya akan menyalurkan sesuai kebijakan yang ditentukan regulator.
"Serta melakukan pengaturan penyaluran agar kuota yang ditetapkan Pemerintah mencukupi hingga akhir tahun," bilangnya.
Masyarakat tambah Heppy, tidak perlu kuatir, di setiap wilayah dipastikan tetap akan ada BBM subsidi baik Biosolar maupun Pertalite.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR