Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Servis Honda BeAT Hingga Scoopy Lebih Murah, Cuma di Momen Ini

Panji Nugraha - Rabu, 21 Agustus 2024 | 22:45 WIB
Ilustrasi servis Honda BeAT di bengkel resmi Honda DAM
Istimewa
Ilustrasi servis Honda BeAT di bengkel resmi Honda DAM

GridOto.com - Bagi Anda Sobat GridOto yang ingin mendapatkan promo servis motor Honda, bisa manfaatkan momen ini.

Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-79 dijadikan momen PT Daya Adicipta Motora (DAM) untuk memberikan promo servis di jaringan bengkel resmi Honda (AHASS) di Jawa Barat.

Promo servis ini bisa dinikmati oleh pemilik Honda BeAT, Honda Genio dan Honda Scoopy dengan harga yang lebih murah.

Cukup dengan booking service melalui aplikasi Daya Auto, Sobat GridOto akan mendapat diskon 17% untuk jasa paket servis, baik untuk paket servis ringan maupun lengkap.

Promo Menyala Merdeka Bersama AHASS sudah dimulai sejak tanggal 15 - 25 Agustus 2024 dan Anda bisa memilih salah satu dari dua paket servis yang tersedia.

Paket 1 yaitu Service CVT dan Ganti Oli, serta Paket 2 yang terdiri dari Service Lengkap, Ganti Oli, dan Oli Matik.

“Program ini berlaku di seluruh bengkel resmi Honda di Jawa Barat sepanjang bulan kemerdekaan, sehingga para konsumen dapat merasakan layanan terbaik dengan harga yang lebih terjangkau,” ujar Denny Budiman, General Manager Technical Service DAM.

Konsumen juga dapat memanfaatkan berbagai layanan lainnya, seperti PIT Express, Honda Care, Service Visit, dan Booking Service.

Honda Care (Customer Assistance Road Emergency) yaitu fasilitas layanan darurat atau mogok ketika di jalan raya.

Konsumen hanya tinggal menelpon ke 1500 989 nantinya pihak bengkel atau AHASS akan datang ke lokasi.

Baca Juga: Ini Dua Biang Keladi BeAT Injeksi Mogok Tiba-tiba di Jalan

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jalin Kerjasama, EV Dari Indomobil Siap Wara-Wiri Dengan PLN Icon Plus

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa