Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Oli Mesin Vario 125 Berwarna Putih Susu, Dari Sini Sumber Penyebabnya

Ryan Fasha - Selasa, 20 Agustus 2024 | 20:00 WIB
Honda Vario 125 FI
tokopedia
Honda Vario 125 FI

GridOto.com - Penggantian oli mesin motor wajib dilakukan secara berkala.

Banyak yang kaget melihat warna oli mesin berwarna putih seperti susu.

Hal ini kerap dirasakan pada motor dengan sistem pendingin cairan atau radiator seperti Honda Vario 125.

"Oli mesin yang berwarna putih ini menandakan ada air radiator yang masuk ke crankcase," Ateng pemilik bengkel SRT Product.

"Sumber penyebabnya dikarenakan sil water pump jebol," terangnya.

Sil water pump Honda Vario 125
Sil water pump Honda Vario 125

Baca Juga: Water Pump Radiator Bermasalah, Ini Dia Ternyata Penyebabnya

Biasanya kalau di Honda Vario 125 itu karena umur pakai dan air radiator yang lama enggak diganti-ganti.

Sil water pump Honda Vario 125 ini kerap disebut juga dengan sil mechanical.

Sil yang sudah tidak mampu lagi membendung tekanan air radiator akan masuk dan bercampur dengan oli mesin.

"Kalau sudah terlalu parah sebaiknya flushing dahulu oli mesin sebelum ganti water pump", beber pria yang bengkelnya ada di Jatiwaringin, Bekasi.

Penggantian sil water pump Honda Vario 125 ini sebaiknya satu set dengan as kipas.

Efek coolant bercampur oli mesin, head silinder juga penuh cairan berwarna putih
Isal/GridOto.com
Efek coolant bercampur oli mesin, head silinder juga penuh cairan berwarna putih

Baca Juga: Water Pump Radiator Rusak Bisa Bikin Mesin Jebol, Ini Penjelasannya

"Kalau ganti sil water pump saja biasanya umurnya enggak akan bertahan lama, jadi sebaiknya ganti satu set," beber Ateng yang juga banyak menangani kasus ini.

Penggantian water pump assy ini mengharuskan kita menguras air radiator.

Harga water pump Honda Vario 125 original dijual Rp 300 ribuan.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa