Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sekali Isi Bensin Bisa Ngacir 213 KM, Intip Daftar Harga Honda Stylo 160

Naufal Shafly - Minggu, 18 Agustus 2024 | 19:00 WIB
Honda Stylo 160 ABS warna Royal Green
Rizky/GridOto
Honda Stylo 160 ABS warna Royal Green

GridOto.com - Honda Stylo bisa dijadikan opsi menarik kalau sobat sedang mencari motor matic dengan desain retro modern.

Secara spesifikasi, Honda Stylo 160 dipersenjatai dengan mesin eSP+ berkapasitas 156,9 cc.

Mesin tersebut diklaim mampu menyemburkan tenaga sebesar 15,1 dk/8.000 RPM, serta torsi 13,8 Nm/7.000 RPM.

Berdasarkan data pengetesan tim OTOMOTIF TV, Honda Stylo berhasil mencatatkan konsumsi BBM 42,6 km/liter.

Jika dikalkulasi dengan kapasitas tangki BBM-nya yang mencapai 5 liter, itu berarti sekali isi bensin full tank Honda Stylo mampu melaju sejauh 213 km.

Sebagai gambaran, 213 km itu setara jarak dari Jakarta ke Indramayu.

Beralih ke fitur, yang tersemat pada pesaing Yamaha Grand Filano ini bisa terbilang cukup lengkap, tapi bukan tergolong mewah.

Adapun fitur-fitur yang tersemat adalah headlight LED, smart key, dan full digital spidometer.

Selain itu, ada juga USB charger type A yang memungkinkan pengguna mengisi baterai smartphone saat perjalanan.

Baca Juga: Iritnya Tembus 18 Km/liter, Intip Daftar Harga Daihatsu Xenia Terbaru

Dari sisi keselamatan, Honda Stylo sudah dibekali dengan double disc brake berukuran 220 mm.

Khusus untuk varian tertinggi, sudah mendapatkan rem anti-lock braking system (ABS).

Stylo 160 hadir dengan dua pilihan tipe yakni CBS dan ABS.

Tipe CBS punya tiga opsi warna yaitu Calm Beige, Glam Black, dan Glam Red.

Pun demikian dengan tipe ABS yang punya tiga pilihan warna, yakni Royal Matte Black, Royal Matte White, dan Royal Green.

Terkait harga, berikut daftar lengkapnya per Agustus 2024:

  • CBS - Rp 28.045.000
  • ABS - Rp 31.035.000

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa