GridOto.com - Masih belum banyak yang tahu, ini alasan Daihatsu Ayla terbaru disarankan pakai oli SAE 0W-16.
Diketahui mesin terbaru Ayla mengusung dapur pacu 3 silinder segaris berkode WA-VE, dengan kapasitas silinder 1.198 cc atau dibulatkan jadi 1.200 cc.
Mesin berkode WA-VE dengan sistem katup DOHC Dual VVT-i ini di atas kertas punya tenaga maksimum 86,8 dk pada 6.000 rpm dan torsi 113 Nm pada 4.500 rpm.
Mesin ini sama persis dengan All New Toyota Agya, maupun yang digunakan di Toyota Raize 1.2 dan Daihatsu Rocky 1.2.kalian ketahui bahwa untuk menghasilkan performa mesin yang optimal dan efisien, saat ini pabrikan konsen membuat mesin yang makin presisi.
Dimana setiap komponen yang bergerak memiliki celah sangat rapat.
“Maka dari itu pelumasan mesin harus tepat agar semua komponen terlumasi dengan benar,” jelas Anjar Rosjadi, R&D Product Planning Division Head PT ADM.
Nah, mesin Ayla ini kata Anjar membutuhkan oli dengan tingkat kekentalan yang rendah.
“Rekomendasi saya oli Ayla ini sama seperti Rocky. Menggunakan oli spesifikasi 0W-16, bisa menggunakan Daihatsu Genuine Oil,” tambahnya.
Sementara Penjelasan Budi Santoso yang juga dari divisi R&D PT ADM, “Jika menggunakan oli yang kental jauh dari batas yang ditentukan, tentu akan mengganggu performa mesin juga efisiensi bahan bakar.”
“Karena kerja mesin lebih berat. Kalau ikut panduan buku manual, maksimal menggunakan oli 10W-30, jadi jangan sampai pakai oli SAE 10W-40.” seperti dikutip dari Otomotifnet.
Pun kalau baca patokan di buku manual, memang oli yang direkomendasikan 0W-20.
Lalu pilihan yang bisa dipakai kalau kepepet adalah 5W-30 dan 10W-30.
Sedangkan saran dari pihak R&D Daihatsu adalah 0W-16, dengan kapasitas oli 3,5 liter.
Dengan menggunakan oli yang tepat, selain performa dan efisiensi pun berpengaruh kedurabilitas mesin.
Begitu juga dengan masa pakai oli. “Dengan pakai oli yang tepat, penggantian oli bisa setiap 10.000 km. Atau 3 bulan masa pakai kalau kilometer tidak tercapai tapi mobil rutin digunakan,” papar Budi.
Untuk harga Daihatsu Genuine Oil 0W-16 SN SP/GF-6 Fully Synthetic kapasitas 3,5 liter, dibandrol Rp 642 ribu di online shop resmi Daihatsu.
*harga bisa berubah sewaktu-waktu, untuk update harganya bisa simak di online shop resmi Daihatsu.
Baca Juga: Irit BBM dan Cocok Buat Keluarga Muda, Intip Harga Terbaru Daihatsu Ayla
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR