GridOto.com - Sobat merasa sudah tahu jenis transmisi mobil listrik? Porsche Taycan jadi salah satu mobil yang aneh sendiri transmisinya.
Yup, seperti yang diketahui sebelumnya, mobil listrik punya transmisi yang sedikit berbeda dari mobil konvensional.
Pasalnya dengan motor listrik yang memiliki karakter tenaga yang linear dan dikontrol oleh inverter, mobil listrik bisa memiliki transmisi satu percepatan gigi reduksi saja.
Sementara mesin mobil konvensional memiliki rentang tenaga dan torsi tertentu sehingga membutuhkan transmisi dengan banyak rasio.
Namun ada pengecualian pada teori mobil listrik hanya memiliki transmisi satu percepatan saja yaitu Porsche Taycan.
Tidak seperti mobil listrik lainnya, Porsche Taycan justru memiliki transmisi 2-percepatan otomatis terpasang di as belakang.
Porsche menyebut pemakaian transmisi 2-percepatan tersebut bertujuan untuk mengoptimalkan performa akselerasi selagi memberikan efisiensi saat cruising.
Girboks 2-percepatan milik Taycan berisi satu gearset planet untuk percepatan pertama dan dua spur gear untuk percepatan kedua.
Gigi 1 memiliki rasio 15:1 yang memberikan roda belakang Taycan hampir 12.000 Nm, memungkinkannya berakselerasi cekatan.
Menggunakan dua kopling, motor listrik bisa berpindah ke gigi 2 dengan rasio 8:1 yang memungkinkan Taycan berlari hingga 260 km/jam.
Baca Juga: Sudah Tahu Belum, Ini Jenis Transmisi Yang Dipakai Mobil Listrik
Untuk memakai gigi satu, pengemudi harus mengatur mode berkendara dalam Sport atau Sport Plus.
Selain Taycan, Tesla Roadster versi prototipe juga dipertimbangkan untuk memiliki transmisi dua percepatan otomatis.
Dua prototipe transmisi dua percepatan otomatis Roadster masing-masing digarap oleh Xtrac dan Ricardo, tetapi sayangnya tidak dilanjutkan karena tidak durabel.
Alih-alih dua percepatan, Roadster asli memakai transmisi 1-percepatan otomatis yang digarap oleh BorgWarner.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR