Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Gas Spontan Motor Bikin Tarikan Makin Kencang, Yakin?

Ryan Fasha - Kamis, 15 Agustus 2024 | 09:00 WIB
Master rem Brembo RCS disandingkan dengan gas spontan Domino
Bong Kong
Master rem Brembo RCS disandingkan dengan gas spontan Domino

GridOto.com - Anak motor pasti enggak asing dengan istilah gas spontan.

Yup, sebutan gas spontan adalah memperpendek atau mempersingkat putaran grip gas.

Gas spontan ini diartikan dengan tarikan gas yang sedikit saja sudah bisa membuat motor melaju.

Banyak sekali anggapan bahwa pasang gas spontan di motor bisa bikin tarikan makin kencang.

"Pertama sejarah gas spontan itu sebenarnya dari motocross atau motor SE (Special Engine) yang membutuhkan akselarasi secara cepat, maka putaran grip gas di motor umumnya tersebut lebih singkat atau sedikit," terang Rully dari bengkel R-Autoworks (RAW).

Ilustrasi gas spontan KTC Kytaco
Dok. KTC Kytaco
Ilustrasi gas spontan KTC Kytaco

Baca Juga: Bearing Gigi Rasio Motor Matic Perlu Diganti Kalau Sudah Ada Tanda Ini

"Dipasang di motor biasa sah-sah saja namun sebenarnya enggak bikin motor kencang, hanya secara derajat putaran grip lebih singkat yang kita rasakan motor lebih cepat berjalan," terangnya.

Jadi kita tersugesti bahwasanya tarikan motor jadi lebih kencang.

Pemasangan gas spontan ini umum digunakan di motor bebek, sport sampai matic sekalipun.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lagi Cari MPV Irit? Konsumsi BBM Grand New Toyota Avanza 1.3 2015 Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa