GridOto.com - Daihatsu Xenia dan Suzuki Baleno saling bertumbukan.
Seketika, akibat sentuhan menggelegar tersebut, bodi Xenia dan Baleno sama-sama melekung dan keriting.
Terutama area depan, mulai bumper sampai ruang mesin tercabik-cabik parah.
Kap mesin terlipat dan bumper keduanya bersentuhan pecah.
Melansir Tribun-Timur.com, kecelakaan adu wajah ini terjadi di jalan trans Sulawesi Sinjai-Bulukumba, Biringere, Sinjai Utara, Sinjai, Sulawesi Selatan, (12/8/24).
Akibat insiden ini, kata Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Sinjai, Ipda Sudirman, pengemudi Suzuki Baleno bernama Ilham dilarikan ke RSUD Sinjai.
"Ilham dilarikan ke RSUD Sinjai karena mengalami luka robek bagian kepala,” terangnya.
Sementara pengemudi Xenia bernama Zulkifli yang merupakan seorang ASN selamat tanpa luka berat.
“Kalau Pak Zulkifli (sopir Xenia,-red) Alhamdulillah tidak kenapa-kenapa, sudah pulang ke rumahnya,” ujarnya.
Lebih lanjut, mengenai kronologi belum diketahui secara pasti.
Namun Sudirman mengatakan, awalnya Xenia melaju dari arah utara ke selatan.
Sedangkan Baleno melaju dari arah sebaliknya.
"Terjadi crash antar keduanya, untuk kronologinya sementara anggota di lokasi melakukan olah TKP," katanya.
Kedua mobil tersebut rusak berat dibagian depan.
"Kita evakuasi kedua mobil tersebut ke Mapolres Sinjai dengan menggunakan mobil derek," ujarnya.
Baca Juga: Gara-gara Karpet Mobil, Suzuki Baleno Berakhir Nyemplung ke Kali Sunter, Begini Kronologinya
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR