GridOto.com - Beredar unggahan sebuah mobil listrik remuk di depan kantor Polisi.
Mengidentifikasi dari petunjuk yang diberikan, unit tersebut merupakan BYD Seal Performance.
"Clue, mobil 0-100 km/h 3,8 detik", tulis caption dalam foto oleh akun Facebook @Hendra Aviary, (7/8/24).
Dalam foto yang diunggah, BYD Seal Performance berwarna hitam tersebut teronggok di sebuah jalan depan kantor Polisi.
Bumper depan masih menempel, namun kap depan melengkung parah tak berbetuk.
Kedua roda depan juga tampak menapak di atas batu.
Sayangnya, tak disebutkan secara pasti lokasi dan penyebab kerusakan pada mobil listrik asal Cina tersebut.
Melihat kerusakan, kemungkinan besar sedan listrik tersebut kecelakaan dalam kecepatan lumayan tinggi.
Menilik spesifikasi BYD Seal Performance memang benar-benar buas.
Untuk model Performance dibekali dua motor listrik yang ditaruh di roda depan dan belakang (All-Wheel Drive (AWD)).
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR