Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Tujuan Terkait

Fantastis, Biaya Pembangunan Jalan di KIPP IKN Tembus Rp 158 Miliaran Per Kilometer

Irsyaad W - Kamis, 8 Agustus 2024 | 11:00 WIB
Salah satu jalan di Ibu Kota Nusantara (IKN)
Galang Sinu Susilo/Kompas.com
Salah satu jalan di Ibu Kota Nusantara (IKN)

GridOto.com - Biaya pembangunan jalan di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) Ibu Kota Nusantara (IKN) begitu fantastis.

Per kilometer disebutkan bisa menghabiskan dana miliara rupiah.

Informasi ini dikatakan Direktur Pembangunan Jalan Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga Kementerian PUPR, Wida Nurfaida.

"Biaya rata-rata pembangunan jalan di KIPP adalah sekitar Rp 158,2 miliar per kilometer," sebut Wida alam acara Indonesia-Korea Technical Exchange Seminar dan Business Networking 2024 yang disiarkan kanal Youtube Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, (7/8/24).

Menurut dia, pembangunan jalan di KIPP mayoritas masih menggunakan APBN.

Pengeluaran pemerintah untuk pembangunan jalan di KIPP pada tahun 2024 sebesar Rp 5,23 triliun.

Ada pun dari total target panjang jalan di KIPP 226,87 kilometer, sejauh ini sudah terbangun sepanjang 83,09 kilometer.

"Untuk memenuhi sisa penanganan sepanjang 143,78 kilometer, kurang lebih masih dibutuhkan anggaran sekitar Rp 39 triliun," tandasnya.

Lanjut Wida, penyelesaian pembangunan jalan di Zona 1 yaitu KIPP masih membutuhkan waktu sekitar 7,5 tahun atau pada tahun 2032.

"Jadi untuk karena itu perlunya adanya strategi sistematis yang diambil untuk pemenuhan anggaran dalam rangka penyelesaian Zona 1 di KIPP, dan ada beberapa skema pendanaan yang juga akan diterapkan di Ibu Kota Nusantara," tandasnya.

Baca Juga: Pemerintah Rental Alphard Sampai Innova Reborn Untuk HUT RI di IKN, Segini Tarifnya

Editor : Hendra

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa