Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BMW R 1300 GS Trophy Mendarat di Indonesia, Konsumen Happy Sebab Kondisi Bukan Standar

Naufal Shafly - Rabu, 31 Juli 2024 | 21:30 WIB
BMW R 1300 GS by ERI
Dok. ERI
BMW R 1300 GS by ERI

GridOto.com - Enduro Republik Indonesia (ERI) selaku importir umum (IU) di Tanah Air, menghadirkan motor baru BMW R 1300 GS Trophy, Selasa (30/7/2024).

Menariknya, model ini didatangkan tidak dengan kondisi standar, melainkan sudah disematkan beragam fitur dan aksesori.

"Motor ini mampu mengerti kita, banyak fitur dan teknologi yang merespon kondisi dan karakter pengemudinya," terang Alex Samosir, Bike Consultant ERI dalam keterangan resminya, Selasa (30/7/2024).

Adapun sederet aksesori untuk menunjang kenyamanan dan keamanan pada motor ini adalah, Fog Lights, Crash Bar, Skid Plate, Chrome Header Exhaust, Double Muffler Akrapovic, dan Electric Windscreen.

Kemudian ada juga Gold Spoke Wheels, Radar-based Rider Assistance Systems, Road Collision, Quick Shifter, GPS Bracket, Heated Seat, Heated Grip, 3 Box Vario, Centre Stand dan Adaptive Height Control.

Selain itu, BMW R 1300 GS Trophy by ERI ini mengusung rangka belakang Monocoque, EVO Telelever, EVO Paralever, dan DSA (Dynamic Suspension Adjustment) yang semuanya merupakan rilisan terbaru.

Tak cuma itu, motor ini juga dilengkapi kontrol ketinggian kendaraan adaptif.

Komposisi tersebut membuat motor adventure ini diklaim andal menghadapi setiap tanjakan, mudah dikendalikan, serta stabil.

"Bahkan punya sudut kemiringan, pengereman dan akselerasi yang terkendali penuh," kata Alex.

Baca Juga: Motor Adventure BMW GS Terbaru Meluncur, Muka Tidak Lagi Asimetris

BMW R 1300 GS by ERI.
Dok. ERI
BMW R 1300 GS by ERI.

A.A. Achda, salah satu pembeli BMW R 1300 GS Trophy by ERI mengatakan, dirinya senang bisa mendapatkan unit yang dipesannya.

"Di luar ekspektasi, happier than proposal," ucap Achda saat serah terima unit di Danau Ciputih, Bogor, Barat.

Rencananya, dalam waktu dekat ERI akan segera menghadirkan dua motor lainnya ke Indonesia.

Kedua motor yang dimaksud adalah Yamaha Tracer GT 9 +, dan Yamaha Tmax 560 Techmax.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa