Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru Buat Operasional di IKN, Hyundai Serah Terima Kona Electric ke Bluebird

Radityo Herdianto - Jumat, 26 Juli 2024 | 09:00 WIB
Mobil baru buat operasional di IKN, Hyundai serah terima Kona Electric ke Bluebird.
Radityo Herdianto / GridOto.com
Mobil baru buat operasional di IKN, Hyundai serah terima Kona Electric ke Bluebird.

GridOto.com - Mobil baru buat operasional di IKN, Hyundai serah terima Kona Electric ke Bluebird.

Dalam ajang GIIAS 2024, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) serah terima (handover) unit Hyundai Kona Electric kepada pihak PT Blue Bird, Tbk. (Bluebird).

Nantinya unit Hyundai Kona Electric ini dijadikan kendaraan operasional Bluebird untuk mobilitas ramah lingkungan di IKN Nusantara.

"Sebagai bukti komitmen kami dalam percepatan elektrifikasi di Indonesia, secara simbolis kami lakukan handover Hyundai Kona Electric kepada Bluebird bersamaan dengan tiga konsumen pertama," kata Woojune Cha, President Director PT HMID.

Bersamaan Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer PT HMID mengucapkan terima kasih terhadap respon positif masyarakat dan dukungan pemerintah terhadap kehadiran lini produk mobil listrik Hyundai.

"Kami terus mengajak para pemangku kepentingan mulai dari pemerintah hingga sektor swasta untuk bersama-sama mengakselerasi elektrifikasi industri otomotif, seperti yang kami lakukan saat ini dengan Bluebird," ucap Frans.

Simbolis serah terima Hyundai Kona Electric kepada Adrianto Djokosoetono, President Director PT Blue Bird, Tbk.
Radityo Herdianto / GridOto.com
Simbolis serah terima Hyundai Kona Electric kepada Adrianto Djokosoetono, President Director PT Blue Bird, Tbk.

Baca Juga: Berasa Dijagain Seharian Kalau Naik All New KONA Electric, Fitur Ini Alasannya 

Adanya serah terima unit Hyundai Kona Electric ini disambut positif oleh Adrianto Djokosoetono, President Director PT Blue Bird, Tbk.

"Kami mengapresiasi upaya Hyundai dalam penyediaan lini mobil listrik guna mendekatkan mobilitas terbarukan yang lebih ramah lingkungan kepada masyarakat luas," ujar Andre.

"Secara tidak langsung kami ikut berkontribusi dalam komitmen Visi Keberlanjutan Blue Bird untuk mengurangi 50 persen emisi pada tahun 2030 dan membantu pemerintah dalam mencapai net zero emission pada tahun 2060," sambungnya.

Hyundai Kona Electric dijual denga harga Rp 499 juta hingga Rp 590 juta yang hadir dalam varian Signature Standard Range, Prime Standard Range, dan Style dengan kapasitas baterai 48,9 kWh dan jarak tempuh lebih dari 400 km.

Serta varian Signature Long Range dan Prime Long Range dibekali baterai kapasitas 66 kWh dengan jarak tempuh lebih dari 500 km dan lebih dari 600 km.

Varian Standard Range dan Style memiliki tenaga 153 dk dan torsi 255 Nm.

Sementara varian Long Range punya tenaga 214 dk dan torsi 255 Nm.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lagi Cari MPV Irit? Konsumsi BBM Grand New Toyota Avanza 1.3 2015 Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa