Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pakai Formasi Baru, DEXC Racing Indonesia Siap Tempur di Asia Cross Country Rally 2024

Naufal Shafly - Selasa, 23 Juli 2024 | 13:21 WIB
Tim DEXC Racing Indonesia siap tempur di AXCR 2024
Tim DEXC Racing Indonesia
Tim DEXC Racing Indonesia siap tempur di AXCR 2024

GridOto.com - Tim DEXC Racing Indonesia kembali mengikuti ajang Asia Cross Country Rally (AXCR) 2024, pada 11-17 Agustus di Thailand.

Kali ini, DEXC Racing Indonesia akan menggunakan formasi baru dengan Dendi Adisuryo sebagai driver, Hendro Nugroho (Edo) sebagai co-driver pertama, dan Rindra Pradipta sebagai co-driver kedua.

Tim DEXC Racing Indonesia mengumumkan, mereka akan kembali menggunakan kendaraan yang sama seperti tahun lalu, yaitu Toyota Hilux GR Sport yang diberi nama Cenil.

Namun, saat ini Cenil sudah mendapat beberapa modifikasi khusus di bengkel Garasiku, agar lebih mumpuni bertanding di kelas T2.2 dalam ajang AXCR nanti.

"Kalau sebelumnya kompetisi off-road speednya tidak terlalu kencang. Balap reli, sesuatu yang lebih memacu adrenalin. Dari situ lah akhirnya keracunan buat ikut rally raid,
itu pun didoktrin terus sama Jejelogy," kata Dendi dalam keterangan resminya, Senin (22/7/2024).

Dendi akan didampingi oleh Edo yang sebelumnya juga bertugas sebagai main navigator.

Edo sendiri sudah mendampingi Dendi sejak awal mengikuti ajang reli, dan untuk membantu navigasi saat bertanding, Rindra sebagai mantan jurnalis off-road akan bertugas membantu Edo membaca road book saat reli.

"Balap ini merupakan hobi akut saya, dan mimpi selama menggeluti balap adalah bisa mencicipi the most prestigious rally raid di dunia. Apalagi kalau bukan Dakar. Memang untuk mencapai mimpi ini butuh kesiapan yang panjang. Kita mulai prepare perlahan, targetnya dalam 5 tahun kedepan," tutur Dendi.

Adapun tim DEXC Racing Indonesia dibentuk oleh Dendi Adisuryo, seorang pegiat otomotif yang sudah memulai kompetisi off-road sejak 2014.

Baca Juga: Rute AXCR Tahun Ini Dibocorkan Panitia, Peserta Indonesia Diminta Siap-siap

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa