Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kaca Pintu Avanza Pecah, Supervisor SPBU Kelimpungan Cari Ganti Uang Rp 490 Juta

Irsyaad W - Selasa, 23 Juli 2024 | 16:00 WIB
Kabin Toyota Avanza milik Supervisor SPBU dibobol maling pecah kaca, uang tunai Rp 490 juta raib
Riki Achmad/Kompas.com
Kabin Toyota Avanza milik Supervisor SPBU dibobol maling pecah kaca, uang tunai Rp 490 juta raib

GridOto.com - Seorang supervisor salah satu SPBU di Cibolang, Sukabumi, Jawa Barat kelimpungan.

Karena memikirkan ganti uang Rp 490 juta yang melayang di dalam kabin Toyota Avanza.

Itu terjadi akibat kaca pintu tengah sisi kiri Avanza sudah dalam kondisi pecah.

Korban bernama Cecep Gunawan (36) apes saat hendak menyetorkan uang hasil penjualan BBM tersebut ke bank.

Saat itu Cecep membawa uang sebesar Rp 490 juta lebih.

Uang tersebut akan disetorkan ke salah satu bank yang terletak di Kota Sukabumi, Jawa Barat.

Namun, sebelum sampai ke bank, Cecep terlebih dahulu mendatangi kantor Damri Kota Sukabumi untuk menagih pembayaran pengisian BBM pada bus Damri.

“Kejadiannya sekitar pukul 10.15 WIB, saya mau menyetorkan uang penjualan BBM,” kata Cecep saat ditemui awak media di kantor Damri Kota Sukabumi, (22/7/24) mengutip Kompas.com.

Cecep menempatkan uang tersebut di jok belakang sebelum masuk ke kantor Damri.

Tidak lama kemudian, terdengar teriakan 'maling' dari salah seorang warga.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa