Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selisih Rp 389 Jutaan, Ini Beda Spek Mesin Mazda CX-60 Pro, Kuro dan Elite

Wisnu Andebar - Minggu, 21 Juli 2024 | 10:00 WIB
Pengunjung didampingi tenaga penjual Mazda tampak sedang eksplorasi CX-60 Pro terbaru di GIIAS 2024
Wisnu/GridOto.com
Pengunjung didampingi tenaga penjual Mazda tampak sedang eksplorasi CX-60 Pro terbaru di GIIAS 2024

GridOto.com - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmi meluncurkan SUV Premium terbarunya yakni CX-60 Pro di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 pada Rabu (17/7) lalu.

Mazda CX-60 Pro merupakan model terbaru, melengkapi varian Kuro dan Elite yang sudah hadir di Indonesia sejak tahun lalu.

EMI tampaknya ingin menjangkau pasar yang lebih luas dengan menghadirkan CX-60 Pro, yang mana dari sisi harga lebih terjangkau dari Kuro dan Elite.

CX-60 Pro dijual Rp 799 juta on the road (OTR) Jakarta, atau lebih murah Rp 389,8 juta dari CX-60 Kuro dan Elite yang harganya Rp 1.188.800.000 OTR Jakarta.

Ricky Thio, Chief Operating Officer PT Eurokars Motor Indonesia mengatakan, Mazda CX-60 Pro menyajikan kesatuan antara pengemudi dan kendaraan dengan filosofi 'The Perfect Jinba-Ittai'.

"Seperti dua edisi terdahulu, Mazda CX-60 Kuro dan Elite, CX-60 Pro juga unggul dalam hal Human Centricity, yaitu berbagai fitur dalam kendaraan dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi pengemudi," ujar Ricky di GIIAS 2024.

Terpaut harga cukup jauh, Mazda CX-60 Pro mengandalkan kapasitas mesin lebih kecil yakni Skyactiv-G 2.488 cc empat silinder sejajar, DOHC, dengan 16 katup.

Mesin itu diklaim mampu menghasilkan tenaga 185 dk pada 6.000 rpm dan torsi 250 Nm pada 3.000 rpm.

Mazda CX-60 Pro pakai mesin Skyactiv-G 2.488 cc
Wisnu/GridOto.com
Mazda CX-60 Pro pakai mesin Skyactiv-G 2.488 cc


Sedangkan CX-60 Kuro dan Elite ditanam mesin Skyactiv-G 3.283 cc enam silinder sejajar, 24 katup dengan turbocharged.

Baca Juga: Mazda CX-60 Resmi Hadir di GIIAS 2024, Harganya Capai Segini

Tenaga yang dihasilkan diklaim mencapai 280 dk pada 5.000-6.000 rpm dan torsi 450 Nm pada 2.000-3.500 rpm.

Adapun untuk sistem penggeraknya, seluruh tipe SUV Premium ini menggunakan penggerak empat roda alias All Wheel drive (AWD).

Lanjut ke fiturnya, CX-60 Pro dibekali banyak fitur unggulan seperti Electric Car Seat, Center Display, Head-up Display, Driver Monitor, hingga berbagai detail lainnya mengutamakan kenyamanan dan kemudahan pengemudi.

Desain Mazda CX-60 Pro menggabungkan filosofi Kodo Design, yang berarti keindahan dalam gerak dan elegan, serta filosofi 'Ma' yang mengutamakan kesederhanaan.

Bagian interior didominasi warna hitam ditambah dengan sound system premium dari BOSE.

Selain itu, CX-60 Pro memiliki Center Display berukuran 12 inci dan Head-up Display berukuran besar, serta konektor USB-C di konsol belakang.

Penyesuaian kemudi elektrik (Tilt & Telescopic), Panoramic Sunroof , dan Sistem personalisasi (Driver Personalization System) juga disematkan pada CX-60 Pro.

Tampilan interior Mazda CX-60 Pro
Wisnu/GridOto.com
Tampilan interior Mazda CX-60 Pro


Sedangkan fitur keamanannya meliputi monitor 360 derajat, Blind Spot Monitoring, Rear Cross Traffic Alert da Teknologi Driver Monitor.

Mazda CX-60 Pro tersedia dalam beberapa pilihan warna.

Di antaranya Soul Red Crystal Metallic, Machine Grey Metallic, Platinum Quartz Metallic, Deep Crystal Blue Mica, dan Jet Black Mica.

Dari sisi purnajual, konsumen yang membeli CX-60 Pro secara otomatis akan mendapatkan layanan MyMazda.

Meliputi garansi 5 tahun atau 150 ribu km mana yang tercapai lebih dahulu dan perawatan gratis selama 3 tahun atau 60 ribu km mana yang tercapai lebih dahulu untuk suku cadang dan tenaga kerja.

Layanan ini juga mencakup dukungan Emergency Roadside Assistance (ERA) di wilayah Jabodetabek secara gratis, serta kartu MOC yang memberikan penawaran khusus untuk program yang diselenggarakan oleh EMI.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa