GridOto.com - Pemerintah berencana membangun jalan tol baru senilai Rp 45,71 triliun.
Yakni menghubungkan provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Dampak dari proyek ini, beberapa desa dari empat kabupaten bakal kena gusur.
Meliputi Kabupaten Demak, Kudus, Rembang dan Pati.
Calon jalan berbayar baru ini yakni tol Demak-Tuban.
"Kalau menurut Bappenas (pembangunan to Demak-Tuban) di 2025," kata Bupati Kudus, HM Hartopo.
Bupati Kudus pernah mengusulkan ada dua exit tol yang ada di Kudus.
Namun, kata Hartopo, sampai saat ini rencana exit tol yang akan dibangun di Kudus hanya ada satu dan satu rest area.
"Dari Bappenas bilang yang sudah-sudah dari developer tentunya ingin pengguna tol sebanyak-banyaknya kan gitu kan. Dia pengen cari keuntungan juga. Dengan sendirinya dibuat exit tol sendiri tanpa kita minta dengan desain mereka sendiri dari developer," kata Hartopo melansir TribunJateng.
Untuk itu, kata Hartopo, perihal usulan exit tol di Kudus tidak perlu risau.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR