Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pria di Atas BeAT Bikin Geger, Polisi Kaget Saat Akan Dimasukkan Kantong Jenazah

Ferdian - Jumat, 19 Juli 2024 | 19:00 WIB
Pria tergulai lemas di atas Honda BeAT sempat dikira meninggal dunia.
Tribunjabar
Pria tergulai lemas di atas Honda BeAT sempat dikira meninggal dunia.

GridOto.com - Heboh penemuan pemuda yang tergulai lemas di atas Honda BeAT merah hitam.

Pria ini ditemukan warga Kelurahan Linggajaya dan Cilembang, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat (18/7/2024).

Menurut Ketua RT setempat, Dadan, pemuda itu duduk di atas motornya sambil bersandar di dalam sebuah gang sempit.

Pemuda itu tampak menundukan tubuhnya dan masih mengenakan helm.

Ia juga diketahui mengenakan jaket ojek online warna hitam.

Bahkan, kaki kiri pemuda tersebut terlihat menapak pada tanah.

Warga setempat pun mengerumuni lokasi, sedang pihak kepolisian serta Tim Inafis Polres Tasikmalaya Kota segera mendatangi lokasi dan memasang garis polisi di lokasi.

"Sama sekali tidak bergerak, kisaran 30 menitan lah. Warga juga enggak ada yang berani sentuh. Polisi juga cuma memastikan identitasnya," jelas Dadan dikutip dari TribunPriangan.com.

Akan tetapi, dugaan tewasnya pemuda tersebut baru terjawab setelah pihak kepolisian hendak mengevakuasinya.

"Nah, pas datang Tim Inafis, menyiapkan kantong jenazah, saat tubuh pemuda tersebut diangkat lalu helmnya dibuka, ternyata pemuda itu masih hidup," lanjutnya.

Sontak, anggota kepolisian beserta warga yang menyaksikan pun terkejut.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa