Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terkuak, Ini Alasan Suzuki Pede Perkenalkan Konsep eVX di Indonesia

M. Adam Samudra - Rabu, 17 Juli 2024 | 19:15 WIB
Suzuki  Mobil Listrik eVX perkenalkan di GIIAS 2024
Adam Samudra
Suzuki Mobil Listrik eVX perkenalkan di GIIAS 2024

GridOto.com - Mengikuti pabrikan Jepang lainnya, Suzuki tampaknya mulai melirik untuk masuk ke pasar kendaraan listrik atau Electric Vehicle (EV) di Indonesia.

Hal ini dibuktikan dengan kehadiran konsep eVX untuk pertama kalinya di acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang dibuka perdana pada Rabu (17/7/2027).

Mobil listrik Suzuki eVX menjadi senjata pertama PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di acara GIIAS 2024.

Ternyata Suzuki punya alasan sendiri untuk memperkenalkan mobil listrik pertama di indonesia.

Hal itu seperti disampaikan oleh Donny Saputra, Deputy Managing Director PT SIS.

"Jadi sebetulnya selain diperkenalkan di Japan Mobility Show. Jadi konsep eVX ini adalah strategi Global pertama yang dimiliki oleh Suzuki," kata Donny di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (17/7/2024).

Ia pun mengklaim bahwa konsep eVX ini dirancang dengan teknologi elektrifikasi sebagai inisiasi mobil ramah lingkungan.

"Dimana mobil ini dilengkapi dengan berbagai teknologi modern. Jadi kami ingin memperkenalkan hal tersebut," ucapnya.

Konsep mobil listrik ini pertama kali dipamerkan pada Auto Expo 2023 di India dan pada Japan Mobility Show 2023.

Baca Juga: Akhirnya Mitsubishi Luncurkan All New Triton di GIIAS 2024, Ini Spek dan Harganya

Donny mengatakan ada perbedaan saat memperkenalkan eXV di kedua event otomotif besar tersebut.

"Jadi ada perbedaan di India dan Japan Mobility Show, di India hanya Eksterior sementara di Jepang itu Interior. Sedangkan untuk di Indonesia kami memperkenalkan interior dan eksterior. Jadi dengan adanya eVX ini bahwa kami dari Suzuki ada juga mobil elektrifikasi sebagai strategi korporasi Suzuki," tutupnya.

Sekadar informasi, mobil listrik konsep eVX dirancang untuk dapat digunakan di berbagai kondisi jalan, baik perkotaan maupun offroad.

Mobil ini membawa DNA SUV dengan penggerak 4x4.

Namun Suzuki eVX ini baru akan diproduksi massal pada awal tahun 2025 mendatang.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa