Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GIIAS 2024

Resmi Meluncur di GIIAS 2024, Kapan eVX Mulai Diproduksi Masal?

M. Adam Samudra - Rabu, 17 Juli 2024 | 14:56 WIB
Suzuki resmi memperkenalkan eVX di GIIAS 2024
Adam Samudra
Suzuki resmi memperkenalkan eVX di GIIAS 2024

GridOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) untuk pertama kalinya membawa mobil listrik konsep Suzuki eVX melalui pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, Rabu (17/7/2024). 

Nantinya Suzuki eVX diproyeksikan mulai diproduksi massal pada tahun 2025 mendatang.

Hal itu seperti disampaikan oleh Donny Saputra, Deputy Managing Director PT SIS.

"Saat ini kami belum bisa memberikan informasi penjualan. Tapi kami punya kisi-kisinya nanti 2025 akan di produksi massal," kata Donny Saputra.

Meski demikian, pihak Suzuki belum mau memberikan informasi lebih lanjut mengenai lokasi produksi EVX.

Dari pabrik di Indonesia atau akan didatangkan secara CBU.

EVX sendiri merupakan sebuah SUV b-segmen dengan panjang 4.300 mm, lebar 1.800, tinggi 1.600 mm dengan jarak tempuh 500 km.

Bahkan eVX diklaim adalah konsep mobil listrik pertama dari EV world strategic model yang digadang oleh Suzuki sebagai kendaraan ramah lingkungan.

Bahkan mobil ini bisa melaju dengan sangat bertenaga, tidak hanya di jalan raya tapi juga di lintasan off-road.

Baca Juga: Suzuki Resmi Kenalkan Konsep eVX di GIIAS 2024, Ini Tampilannya

"Ukuran tubuhnya benar-benar disesuaikan untuk kebutuhan tersebut, sehingga mudah digunakan di perkotaan, trek off-road yang dinamis," katanya.

"Dengan wujud SUV untuk dikendarai di onroad maupun offroad. Suzuki percaya untuk menghadapi tantangan isu lingkungan global, perlu menyediakan berbagai alternatif kendaraan bagi kebutuhan pelanggan melalui multi-pathway strategy, salah satunya adalah melalui mobil listrik (BEV)," paparnya.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa