GridOto.com - Mobil jenis SUV jadi segmen yang perkembangannya pesat di Indonesia.
Tak heran jika pabrikan pun menelurkan banyak lini SUV beberapa tahun belakangan ini.
Honda jadi salah satu pabrikan yang rajin bikin SUV.
Mulai dari All New CR-V, HR-V, WR-V, dan sejumlah model lainnya.
Benar saja, ternyata SUV-nya mampu menghasilkan rapor penjualan yang cukup bagus.
Menurut data dari Honda Prospect Motor (HPM), SUV mereka yakni Honda WR-V dan HR-V diklaim mencatatkan penjualan terbanyak di kelasnya pada semester pertama 2024.
Sementara untuk seluruh SUV Honda di semester pertama ini tercatat terjual sebanyak 23.986 unit, atau berkonstribusi 46,4 persen dari total penjualan Honda.
Rinciannya, HR-V berhasil dijual sebanyak 8.883 unit atau berhasil meraih 37 persen pangsa pasar medium SUV di Indonesia.
Sementara itu WR-V berhasil mencatatkan angka penjualan sebanyak 7.088 unit, atau berkontribusi sebesar 42 persen untuk segmen small SUV Indonesia.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR